Liputan6.com, Jakarta - Pekan lalu, serial WandaVision produksi Marvel yang mengudara di Disney+ telah mencapai episode keempat. Hari ini, Jumat (5/2/2021), episdode kelima tayang untuk sedikit demi sedikit menyibak misteri dalam kisah ini.
Namun di luar misteri-misteri yang belum terpecahkan maupun yang sudah dijawab di episode keempat, WandaVision memperkenalkan bayi kembar yang lahir dari rahim Wanda Maximoff alias Scarlet Witch.
Baca Juga
Advertisement
Menariknya, bila kita mencari lebih detail soal dua bayi yang diberi nama Billy dan Tommy ini, terdapat sebuah rujukan menarik dari salah satu kisah komik Marvel, yakni Young Avengers. Apakah WandaVision menjadi cikal bakal adatasi kisah Young Avengers ke depannya?
Wiccan dan Speed
Dalam kisah komik aslinya, dua bayi lucu di serial WandaVision ini memiliki nama asli William Maximoff (Billy) alias Wiccan dan Thomas Maximoff (Tommy) alias Speed.
Menariknya, Wiccan memiliki kekuatan seperti ibunya, yaitu mengendalikan sihir yang bisa memanipulasi banyak hal termasuk realita.
Sementara itu, Speed memiliki kecepatan tinggi seperti pamannya, yang tak lain adalah saudara kembar Wanda, Pietro alias Quicksilver. Dalam Avengers: Age of Ultron, Pietro digambarkan tewas oleh serangan Ultron.
Advertisement
Kisah Komiknya
Dalam kisah komik Young Avengers, Wiccan adalah anggota pertama kelompok tersebut bersama dua karakter muda lainnya, Hulkling dan Patriot. Sedangkan Speed bergabung belakangan hingga akhirnya memilih hengkang.
Young Avengers di MCU
Setelah waralaba Marvel Cinematic Universe (MCU) diperluas dengan adanya serial TV, jelas bahwa WandaVision akan menjadi pemicu bagi sejumlah proyek baru, temasuk serial atau film Young Avengers. Pasalnya ada sejumlah karakter muda yang sudah diumumkan, diduga akan menuju ke arah kisah tersebut.
Advertisement
Karakter Terkait
Sebut saja putri Scott Lang (Ant-Man), yakni Cassandra Lang yang sudah remaja di film Avengers: Endgame. Lalu, diumumkan juga sejumlah karakter muda yang siap tampil, mulai dari Ms Marvel di serial barunya, Kate Bishop di serial Hawkeye, dan America Chavez di film Doctor Strange in the Multiverse of Madness yang akan datang.
Adapun banyak penggemar menduga karakter seperti Riri Williams yang akan tampil di serial Ironheart, serta Harley Keener yang pernah muncul di Iron Man 3 dan ending Avengers: Endgame, akan bergabung dengan Young Avengers. Kita lihat saja perkembangannya.