Bentuk Upaya Diplomasi, KJRI Sydney Dorong Promosi Kopi Indonesia ke Pasar Australia

KJRI Sydney ikut mendorong usaha promosi kopi Indonesia ke pasar Australia sebagai salah satu bentuk upaya diplomasi.

oleh Benedikta Miranti T.V diperbarui 06 Feb 2021, 07:00 WIB
Coffee Roaster menunjukkan biji kopi robusta yang telah disangrai atau diroasting di Mula Kopi Nusantara, BSD, Tangerang Selatan, Selasa (25/02/2020). Proses roasting akan mengalami perubahan mulai dari pengurangan kadar air, berat dan ukuran hingga perubahan warna. (Liputan6.com/Fery Pradolo)

Liputan6.com, Sydney - KJRI Sydney membantu promosi kopi Indonesia ke jejaring diaspora Indonesia di Sydney dengan mengajak diaspora Indonesia untuk turut menyukseskan penjualan kopi dari Java Frinsa Estate, melalui konsumsinya, serta menjadi duta promosi kopi Indonesia kepada keluarga, teman, rekan kerja maupun lingkungan sekitar. 

Hal ini dilakukan sebagai salah satu bentuk upaya diplomasi

"Saya menyambut baik masuknya kopi Java Frinsa Estate ke Campos Coffee Australia. Ini kopi Indonesia pertama yang masuk Campos dalam 10 tahun terakhir, antara lain berkat kerja keras salah seorang pebisnis diaspora Indonesia di Sydney yaitu Benji Salim yang gigih meyakinkan Campos", demikian disampaikan Konsul Jenderal RI di Sydney, Heru Subolo, saat mengunjungi salah satu gerai Campos di Newtown, Sydney.

Benji Salim, pemilik kafe The Q on Harris di Sydney, merupakan mitra KJRI Sydney dalam diplomasi kopi ke pasar Australia.

Benji menjual kopi single origin Indonesia, termasuk dari Java Frinsa Estate, Solok Radjo Sumatera Barat, Kerinci Radjo Sumatera Tengah, dan Toarco Toraja.

Kopi dari Java Frinsa Estate dijual dengan harga AUD 18 per 250 gram dan telah dipromosikan ke pelanggan Campos sejak Januari 2021 guna menarik animo positif dari masyarakat Australia.

Sebagai informasi, Campos Coffee didirikan tahun 1997 dan saat ini telah memiliki 3 flagship stores yaitu di Newtown dan Barangaroo Sydney, serta di Newstead Brisbane dan 2 kafe di Salt Lake City, AS. Campos Coffee memiliki misi hanya menjual biji kopi terbaik.

Load More

Simak Video Pilihan di Bawah Ini:


Diplomasi Kopi

Ilustrasi Foto Biji Kopi (iStockphoto)

Masuknya kopi single origin dari Java Frinsa Estate dapat menjadi pintu masuk kopi single origin lainnya ke jaringan kafe di Australia.

Pasar kopi Australia cukup menjanjikan mengingat 75% dari penduduk Australia atau sekitar 19 juta adalah peminum kopi, di mana 39% diantaranya penggemar espresso-based yang lebih banyak membeli nya melalui kafe-kafe dibandingkan supermarket.

Harga kopi di kafe di Australia rata-rata AUD 4 per cangkir dan penduduk Australia mengeluarkan sekitar AUD 3 miliar per tahun untuk konsumsi kopi. Australia mengimpor kopi dari berbagai negara rata-rata 96 ribu ton per tahun.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya