Valentine Sebentar Lagi, Deretan Drakor Romantis di Vidio Ini Siap Bikin Baper

Mungkin menonton drama Korea bisa menjadi alternatif hiburan guna merayakan hari valentine bersama keluarga atau bahkan pasangan.

oleh Muhammad Disha Brahmana Putra diperbarui 12 Feb 2021, 09:30 WIB
ilustrasi pasangan cinta/Photo by Dragon Images (Shutterstock)

Liputan6.com, Jakarta Menyambut hari valentine yang berlangsung pada 14 Februari nanti, apakah yang ingin Anda lakukan? Mungkin menonton drama Korea bisa menjadi alternatif hiburan guna merayakan hari valentine bersama keluarga atau bahkan pasangan.

Banyak sekali deretan drama Korea romantis yang bisa ditonton bersama keluarga atau pasangan Anda untuk merayakan hari valentine bersama di tengah pandemi yang belum kunjung usai hingga kini. 

Mulai dari yang sudah lama dirilis atau bahkan yang baru ditayangkan, drama Korea memang bisa menjadi tontonan yang menghibur dan sekaligus bikin baper ketika para bintang saling membuat chemistry satu sama lain.

Nah, Vidio sebagai salah satu platform streaming terbesar tanah air punya sederet rekomendasi tontonan K-drama yang siap membuat Anda baper di hari valentine nanti. Pasti penasaran kan? Yuk, mari simak bersama ulasannya di bawah ini.

Saksikan video pilihan berikut ini


Descendants of the Sun

Drama Korea Descendants of The Sun yang kini bisa ditonton di Vidio. (credit: Vidio).

Salah satu serial yang bergenre melodrama ini begitu hits dikalangan pecinta drakor. Descendants of the Sun merupakan salah satu drama Korea terbaik sepanjang tahun 2016. Serial ini sangat sukses di Korea Selatan dan memperoleh popularitas yang sangat besar di seluruh Asia.

Serial ini sendiri mengisahkan tentang cinta antara dua orang yang berbeda profesi. Dimana sang pria merupakan seorang tentara pasukan khusus dan wanitanya merupakan seorang dokter ternama.

Mereka bertemu di sebuah rumah sakit ketika sang pria hendak membawa pencuri yang mengalami luka serius karena kecelakaan saat dilakukan pengejaran. Setelah itu benih-benih cinta pun tumbuh diantara keduanya, namun berbagai macam hal menjadi penghalang kisah cinta mereka.

Nah, khusus bulan ini ada promo menarik nih dari Vidio untuk drama Korea yang satu ini. Descendants of The Sun bisa anda tonton secara gratis khusus di bulan Februari ini.


Do You Like Brahms

Drama Korea Do You Like Brahms? dapat ditonton di platform streaming Vidio. (Sumber: Vidio)

Salah satu drama Korea yang tayang pada pertengahan tahun ini sukses mencuri perhatian para pecinta drakor. Do You Like Brahms adalah serial yang mengisahkan tentang lika-liku kehidupan  yang dihadapi oleh beberapa mahasiswa.

Serial ini pertama kali tayang pada tanggal 31 Agustus 2020 yang memiliki jumlah 16 episode dan berakhir pada 20 Oktober kemarin. Do You Like Brahms merupakan sebuah karya dari Ryu Bo-ri dan disutradarai oleh Jo Young-min yang juga terkenal dengan filmnya berjudul Seventeen-Year-Old's Condition.

Serial ini juga dibintangi oleh sederet bintang ternama seperti Park Eun-bin, Kim Min-jae, Kim Sung-cheol, Lee Yoo-jin dan Park Ji-hyun yang menjadi pemeran utama dalam drama tersebut. Kehadiran mereka juga semakin menambah menarik serial ini.

Drama ini mengangkat kisah cinta antara Park Joon Young (Kim Min Jae) seorang pianis terkenal dan Chae Song Ah, mahasiswi tahun ke-4 yang bermimpi menjadi pemain biola. Park Joon Young adalah orang Korea pertama yang memenangkan penghargaan International Chopin Piano Competition. 

Sementara, Chae Song Ah memiliki kecintaan yang kuat terhadap biola, dibuktikan dengan keputusannya untuk mendaftar di jurusan musik bahkan setelah ia lulus dari sekolah bisnis. Chae Song Ah yang berusia 27 tahun kemudian menghabiskan musim panasnya menghadapi kenyataan mengejar mimpinya di tengah rekan-rekannya yang berbakat dan lebih muda darinya.


18 Again

Drama Korea 18 Again kini dapat ditonton di platform streaming Vidio. (Sumber: Vidio)

18 Again adalah serial drama bergenre komedi romantis yang dirilis pada akhir tahun 2020 lalu. Serial ini merupakan drama yang diadaptasi dari sebuah film hits Amerika pada tahun 2009 yaitu 17 Again karya Jason Filardi. Drama ini bercerita tentang kesempatan kedua seorang pria yang kembali ke umur 18 tahun untuk mempertahankan cintanya.

18 Again sendiri dirilis pada tanggal 21 September 2020 yang sempat tertunda akibat gelombang kedua pandemi Covid-19 yang terjadi di Korea. Serial ini memiliki jumlah 16 episode yang tayang di kanal JTBC. Drama ini merupakan karya Ha Byung-hoon yang juga sukses menyutradarai Go Back Couple (2017) dan The Sound of Your Heart (2016)

Selain itu, serial ini juga dibintangi oleh beberapa bintang ternama salah satunya adalah Lee Do-hyun. Bahkan sang aktor muda ini, menjadi perbincangan karena kembalinya dalam berakting di layar kaca. Kemudian ada juga aktris dan  hits Korea seperti Kim Ha-neul, Yoon Sang-hyun yang siap menambah keseruan penonton.

Drama ini menceritakan kehidupan seorang laki-laki bernama Hong Dae-young (Yoon Sang-hyun). Ia yang sudah menjalin rumah tangga bersama Jung Da-jung (Kim Ha-neul) selalu cekcok setiap harinya. Mereka memiliki dua remaja kembar yakni Hong Shi-A (Roh Jeong-eui) dan Hong Shi-woo (Ryeo Un).


Please Don’t Date Him

Nonton Drakor Please Don’t Date Him di Vidio. (Sumber : Dok. vidio.com)

Buat Anda para pecinta drakor jangan sampai kelewatan untuk nonton serial yang satu ini. Please Don’t Date Him merupakan drama korea bergenre romantis komedi yang dirilis pada pertengahan November lalu.

Serial yang bercerita tentang para pemuda yang menekuni bidang programming dan saling jatuh cinta ini, disutradarai oleh Oh Mi-kyeong. Drama Korea ini juga dibintangi nama-nama papan atas seperti Song Ha-yoon, Lee Jun-young, Yoon Bo-mi dan Gong Min-jung.

Serial ini pertama kali dirilis pada tanggal 10 November 2020 yang ditayangkan oleh MBC. Please Don’t Hate Him atau sering juga disebut Please Don’t Meet Him menjadi drama yang cukup populer karena adanya anggota U-KISS Bomi Apink dan Jun yang bermain peran dalam drama korea satu ini.


Reply 1988

Seria drama Korea Reply 1988. (Sumber: Vidio)

Nah, yang terakhir ini merupakan drama Korea yang mempunyai plot cerita tidak hanya tentang percintaan namun bagaimana keluarga menjadi sesuatu yang berarti dalam hidup seseorang. Serial ini berjudul Reply 1988 yang dirilis pada tahun 2015.

Serial ini berkisah tentang kehidupan lima keluarga pada tahun 1988 menjelang Olimpiade Seoul di tahun yang sama. Mereka tinggal di sebuah gang kecil di Seoul, Korea Selatan. Masing-masing anak dari keluarga tersebut sudah berteman sejak kecil hingga tumbuh dewasa. Tak ayal, mereka berlima menjadi sahabat. 

Namun, kisah asmara di antara mereka juga menjadi ujian atas kesetiaan persahabatan mereka. Kisah dan juga humor yang sederhana di Reply 1988 ini menjadi magnet tersendiri bagi para penggemarnya. 

Tak heran jika drama ini berhasil memperoleh rating sebesar 18.8 persen. Serial ini juga berhasil memperoleh 8 nominasi di Baeksang Awards dan berhasil membawa 2 piala sebagai Sutradara Terbaik dan Aktor Baru Terbaik.

Nah, itu dia deretan rekomendasi drama Korea yang siap menemani Anda di hari valentine bersama keluarga tercinta atau pasangan tersayang. Bagi Anda yang ingin streaming drakor spesial di hari valentine, semua serial tersebut bisa ditonton melalui platform streaming Vidio.

Segera download dan berlangganan Vidio Premier sekarang juga untuk menikmati keseruan nonton berbagai macam tayangan menarik mulai dari drama Korea yang bikin baper hingga film kartun anak favorit keluarga bebas iklan.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya