Liputan6.com, Jakarta - Komisaris PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) Arif Baharudin melaporkan perubahan kepemilikan saham di PT Aneka Tambang Tbk atau disebut Antam.
Mengutip keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Minggu, 14 Februari 2021, Arif Baharudin menjual 1.390.000 saham atau setara 0,0058 persen pada 10 Februari 2021. Harga penjualan per saham sebesar Rp 2.850. Dengan demikian, total dana yang diraup dari penjualan saham mencapai Rp 3,96 miliar.
Advertisement
Adapun tujuan dari transaksi itu untuk trading dengan status kepemilikan langsung. Setelah transaksi tersebut, ia tidak memiliki lagi saham ANTM.
Artikel jual 1,39 juta saham ANTM, Komisaris Antam Arif Baharudin raup dana Rp 3,9 miliar telah menyita perhatian pembaca di saham. Ingin tahu artikel terpopuler lainnya di saham? Berikut rangkumannya ditulis Senin (15/2/2021):
1.Jual 1,39 Juta Saham ANTM, Komisaris Antam Arif Baharudin Raup Dana Rp 3,9 Miliar
Komisaris PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) Arif Baharudin melaporkan perubahan kepemilikan saham di PT Aneka Tambang Tbk atau disebut Antam.
Mengutip keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Minggu, 14 Februari 2021, Arif Baharudin menjual 1.390.000 saham atau setara 0,0058 persen pada 10 Februari 2021. Harga penjualan per saham sebesar Rp 2.850. Dengan demikian, total dana yang diraup dari penjualan saham mencapai Rp 3,96 miliar.
Adapun tujuan dari transaksi itu untuk trading dengan status kepemilikan langsung. Setelah transaksi tersebut, ia tidak memiliki lagi saham ANTM.
Berita selengkapnya baca di sini
2.Bitcoin Makin Populer, Kenali Penyimpanan dan Risikonya
Bitcoin kini makin dikenal dan mendapatkan dukungan dari sejumlah pihak setelah bertahun-tahun tampaknya orang skeptis terhadap bitcoin. Pada pekan ini, Tesla mengumumkan akan segera menggunakan bitcoin sebagai pembayaran untuk kendaraannya.
Selain itu, Tesla juga membeli bitcoin senilai USD 1,5 miliar untuk alternatif investasi selain dana tunai. Sementara itu, Uben dan Mastercard juga berencana untuk menerima bitcoin. BNY Mellon, salah satu bank tertua di Amerika Serikat juga mengumumkan membentuk unit aset digital.
Jika Anda selama ini mengabaikan bitcoin karena berpikir itu mungkin hanya tren keuangan, mungkin ini mulai saatnya memperhatikan mengenai bitcoin.
Berita selengkapnya baca di sini
3.Ingin Belajar Investasi Saham yang Aman?BEI Gelar Edukasi Pasar Modal bagi Calon Investor
Investasi saham kini menjadi salah satu instrumen investasi yang diminati masyarakat. Hal ini juga ditunjukkan dari tambahan jumlah investor di pasar saham.
Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), jumlah investor baru yang tercipta sepanjang 2020 tumbuh 53,47 persen dari total jumlah investor pada 2019.
Jumlah investor saham telah mencapai 1.695.268 single investor identification (SID) pada akhir 2020. Terdapat pertumbuhan sebanyak 590.658 SID jika dibandingkan dengan total jumlah investor saham pada akhir 2019 yang mencapai 1.104.610 SID.
Berita selengkapnya baca di sini