Liputan6.com, Bandung Cendekiawan Jalaluddin Rakhmat wafat pada hari ini, Senin, 15 Februari 2021 pukul 15.45 WIB di ICU RS Santosa Internasional Bandung dalam usia 72. Kang Jalal, begitu sapaannya, memiliki riwayat penyakit diabetes yang diidapnya sejak lama serta keluhan sesak napas.
Menurut Ketua Pimpinan Wilayah Ikatan Jamaah Ahlul Bait Indonesia (IJABI) Jawa Barat Sutrasno, almarhum Jalaludin telah menjalani perawatan selama 12 hari di rumah sakit. Sutrasno memohon doa kepada seluruh kelompok masyarakat untuk almarhum Jalaludin.
Advertisement
"Ya ada riwayat diabetes beliau. Karena istrinya juga, empat hari yang lalu mendahului beliau. Jadi ini hampir berbarengan, dirawat berbarengan di RS Santosa semua," ujar Sutrasno, Bandung, Senin, 15 Februari 2021.
Sutrasno mengatakan untuk pemeriksaan COVID-19, Jalaludin Rakhmat dinyatakan positif terpapar.
Rencananya pada malam ini juga, almarhum akan dimakamkan di tempat pemakaman keluarga di SMP Plus MUTHAHHARI, Kampung Lembanggede RT 02 RW 03 Desa Sangiang, Kecamatan Rancaekek, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.
Infografis
Advertisement