Liputan6.com, Jakarta Dalam rangka selebrasi perayaan Ulang Tahun ke-71, PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk atau Bank BTN akan menggelar Batara Spekta Gala Show pada hari Minggu, 21 Februari 2021 mendatang. Disiarkan secara live di SCTV dan Vidio.com, acara ini dimeriahkan musisi ternama Tanah Air dan pengundian Grand Prize rumah mewah dari program tabungan Batara Spekta.
Batara Spekta Gala Show akan menjadi salah satu pertunjukkan spektakuler di awal tahun 2021 karena tidak hanya mengajak nasabah Bank BTN dan penikmat musik menonton idola tampil, tapi juga bermain games dan berkesempatan membawa berbagai hadiah menarik.
Advertisement
Berikut ini line up pengisi acara Batara Spekta Gala Show dan ragam hadiah dari program Batara Spekta.
1. Bunga Citra Lestari
Pertama kali dikenal lewat lagu Cinta Pertama "Sunny", BCL terus eksis di kancah industri musik Tanah Air. Sejumlah album berhasil diluncurkan dan mendapat apresiasi dari para penggemar musik. Terbaru mini album Live At Bcl's Attic.
2. Afgan
Lebih dari 1 dekade sudah afgan terjun di dunia musik. Album pertama dengan lagu hits Terima Kasih Cinta membuat namanya dikenal luas. Puluhan lagu berhasil ia persembahkan yang terbagi dalam 8 album sejak tahun 2008. Lagu-lagu kental dengan nuansa pop, soul, R&B, dan jazz.
3. Budi Doremi
Nama lengkapnya Syahbudin Syukur, dikenal dengan sebutan Budi Doremi karena penyanyi solo inilah yang mempopulerkan lagu berjudul Do Re Mi di tahun 2012. Lagu terbarunya Melukis Senja kini sedang populer diputar di radio-radio dan aplikasi musik streaming.
Bintang-Bintang Muda Indonesia
4. Tiara Andini
Dara muda asal Jember ini mulai dikenal dunia setelah menerima titanium ticket di ajang pemilihan idol. Di akhir kontes, ia berhasil menjadi runner-up. Setelah ia pun meluncurkan single dari Gemintang Hatiku, Maafkan Aku, hingga 365. Sepanjang 2020 kerap muncul di konser virtual.
5. Arsy Widianto
Putra dari musisi senior, Yovie Widianto ini mulai dikenal ketika menyanyikan lagu Dengan Caraku di tahun 2018. Setelah Arsy aktif meluncurkan single dari Rindu Dalam Hari, Mantan Teman, hingga Diam-Diam. Di Batara Spekta Gala Show, Arsy bakal duet dengan Tiara Andini.
6. UN1TY
Boyband asli Indonesia ini dibentuk oleh 1ID Music. Grup ini terdiri dari delapan anggota yakni Fajri, Farhan, Fenly, Fiki, Gilang, Ricky, Shandy, dan Zweitson. Mengawali karirnya dengan meluncurkan dua buah single dengan judul Coba Cintaku dan Satu.
7. Sara Fajira
Milenial sekarang pasti sudah familiar dengan Sara Fajira. Lewat lagu Lathi, namanya semakin dikenal luas tak hanya di Indonesia, tapi juga mancanegara.
8. Shanna Shannon
Namanya semakin dikenal karena dapat menyanyikan lagu kebangsaan dengan penuh penghayatan. Tahun 2017 Shannon pun dinobatkan sebagai Duta Lagu Kebangsaan Indonesia Raya. Hingga kini, Shannon telah memilih 5 single, paling anyar berjudul Anak Negeri.
9. Christie
Penyanyi pendatang baru Indonesia ini baru saja meluncurkan single berjudul Seribu Kali Cinta. Lagunya ini mendapat pujian dari sederet musisi ternama Tanah Air. Seribu Kali Cinta bakal hadir di Batara Spekta Gala Show.
Menarik ya melihat line up Batara Spekta Gala Show, komplit. Selain itu, seperti yang sudah disampaikan di awal, penonton tidak hanya menikmati konser musik, tapi juga bisa berbincang-bincang dengan artis, ada game, dan kuis berhadiah. Bahkan duet nyanyi bareng idola secara live.
Advertisement
Pengundian Grand Prize Batara Spekta
Penting dan tidak boleh dilewatkan adalah pengundian Grand Prize Batara Spekta dengan hadiah mulai dari motor Vespa, mobil Pajero, Mini Cooper hingga rumah mewah. Siap-siap buat para nasabah Bank BTN yang sudah mengikuti program Batara Spekta, bisa jadi nama kamu muncul sebagai pemenang.
Batara Spekta sendiri merupakan program loyalty kepada nasabah yang diluncurkan Bank BTN pada bulan September 2020 lalu. Nasabah dapat memperoleh poin sesuai dengan saldo rata-rata tabungan, selain itu poin juga dapat diraih jika nasabah aktif bertransaksi dengan kartu debit maupun mobile banking Bank BTN. Jadi, punya tabungan di Bank BTN itu menguntungkan sekali karena punya kesempatan menangkan rumah mewah.
Bank BTN tidak hanya menjadi solusi untuk memiliki hunian impian Kredit Pemilikan Rumah (KPR) bersubsidi maupun rumah murah Bank BTN. Tetapi, juga bisa menjadi sahabat keluarga Indonesia untuk mengelola tabungan dan investasi seperti deposito dan giro.
Ingin lebih tahu tentang Batara Spekta dari Bank BTN? Saksikan Batara Spekta TV Show di SCTV mulai pukul 17.30-18.00 WIB. Selanjutnya Batara Spekta Gala Show yang disiarkan secara live streaming di Vidio.com pada pukul 19.00-21.00 WIB pada hari Minggu, 21 Februari 2021.
Jangan sampai ketinggalan ya, Sahabat BTN! Informasi lebih lanjut kunjungi https://bit.ly/bataraspektagalashow atau hubungi contact center BTN 1500286 serta Instagram @bankbtn.
(*)