Liputan6.com, Jakarta Kabar Azriel dan Aurel Hermansyah positif Covid-19 sampai ke telinga ibu kandung mereka, Krisdayanti. Mendengar ini pelantun “Menghitung Hari” dan “Mencintaimu” segera menghubungi anak-anaknya.
Nyonya Raul Lemos minta Aurel dan Azriel berpikir positif dan menjaga pola makan untuk meningkatkan daya tahan tubuh selama dirawat. Tak hanya itu, Krisdayanti mencari tahu lokasi Aurel dan Azriel dirawat.
Baca Juga
Advertisement
Setelahnya, bintang sinetron Doaku Harapanku mengirim selawat untuk kesembuhan anak-anak. Masa pemulihan pasien positif Covid-19 bervariasi. KD berharap Aurel dan Azriel tak butuh waktu lama.
** #IngatPesanIbu
Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.
Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.
Saya Selawat Terus
“Saya selawat terus untuk anak-anak didoakan sembuh dan imunnya juga baik supaya enggak berlarut-larut lama,” ungkap pemilik album Sayang dan Cahaya, di Jakarta baru-baru ini.
Krisdayanti mengungkapkan, seluruh masyarakat terdampak pandemi Covid-19. Begitu pula rumah tangganya. KD dan Raul Lemos menjalani hubungan jarak jauh karena sang suami di Timor Leste.
Advertisement
Lockdown Timor Leste
“Timor Leste lockdown-nya dari bulan apa, ya? Dari bulan Juli 2020. Ya (dari bulan Juli belum ketemu suami secara langsung). Kami yang datang ke Timor Lester Desember sampai 1 Januari kemarin,” katanya.
Pernyataan sang diva kami lansir dari video “Krisdayanti Berikan Doa untuk Pernikahan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar” di kanal YouTube Beepdo, Rabu (17/2/2021).
Aurel Memberi Tahu
Sebelumnya, Krisdayanti membahas rencana pernikahan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar. Akad nikah dijadwalkan 21 Maret 2021. KD mengaku telah dikabari putrinya.
“Hanya Aurel memberi tahu saya sekitar tanggal, satu hari setelah Aurel bilang mau nikah,” beber KD yang menyebut Aurel belum sempat bercerita detail terkait akad nikah.
Advertisement
Saya Tak Terlalu Mempermasalahkan
“Saya enggak terlalu mempermasalahkan dia mau kasih tahu lewat surat atau WhatsApp, apa pun yang penting niat baiknya mau kasih tahu. Tapi kasih tahunya memang baru tiga hari yang lalu sekitar tanggal 13 Februari,” urainya.
Dalam kesempatan berbeda, KD mengingatkan soal prioritas kesehatan. Pulih dari Covid-19 adalah yang utama. Dengan kesehatan, Aurel Hermansyah bisa melakukan apa saja termasuk akad nikah.