Anak Sambung Kamala Harris Debut di Panggung New York Fashion Week 2021, Tampil Serba Hitam

Ella Emhoff menunjukkan keseriusannya di dunia modeling dengan menjajal panggung New York Fashion Week 2021. Banyak yang terkejut melihatnya.

oleh Dinny Mutiah diperbarui 19 Feb 2021, 09:35 WIB
Ella Emhoff (dok. Instagram @ellaemhoff/https://www.instagram.com/p/CI6K_wjFeR9/)

Liputan6.com, Jakarta - Putri sambung Wakil Presiden Amerika Serikat Kamala Harris menjalani debut di panggung New York Fashion Week 2021 pada Selasa, 17 Februari 2021. Ini terjadi setelah Ella Emhoff menandatangani kontrak bersama IMG Models pada bulan lalu.

Mahasiswi Parsons School of Design di Kota New York itu membuat penampilan kejutan dalam pertunjukan Proenza Schouler untuk koleksi musim gugur/semi 2021. Pertunjukan sendiri digelar secara daring mengingat situasi pandemi Covid-19.

Ella membiarkan rambut keriting ikalnya mengembang natural. Sementara, tubuhnya dibalut dengan blazer hitam berkancing satu terkait di depan. Ia tak mengenakan pakaian dalam dan hanya memadukannya dengan celana baggy berwarna senada. Proenza Schouler diketahui sebagai salah satu label fesyen Amerika.

Putri Doug Emhoff tersebut juga sempat berpose untuk tampilan kedua dari koleksi terbaru label tersebut. Kali ini, ia mengenakan jubah kulit panjang dengan dalaman turtleneck bermotif. Ella juga mengenakan kacamata bulat model vintage, baik saat di runway maupun di foto kampanye. 

Dalam wawancara yang direkam bersama desainer label itu, Jack McCollough dan Lazaro Hernandez, Ella mengaku kurang tidur semalam sebelum tampil di debut tersebut, dilaporkan CNN Style.

"Soalnya aku akan berjalan untuk pertama kalinya, aku berada di lingkungan profesional untuk pertama kali...Ini pengalaman pertama yang sangat epik dengan dunia fesyen," celoteh Ella Emhoff, dikutip dari People, Jumat (19/2/2021).

 

Load More

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:


Impian Ella

Ella Emhoff debut di panggung New York Fashion Week 2021. (dok. Instagram @ellaemhoff/https://www.instagram.com/p/CLcrFqGlwNj/Dinny Mutiah)

Ella juga mengungkapkan rencana karir dan impiannya tentang masa depan fesyen. Ia mengaku sejak kecil ingin menjadi seorang desainer.

"Lalu aku mulai menganggapnya lebih serius. Aku mengambil kursus di Central Saint Martins lebih dari dua musim panas," ujarnya. "Itu benar-benar mendekatkanku dengan intensitas sekolah desain." 

"Aku ingin melihat lelaki, perempuan, orang-orang, setiap orang mengenakan celana berwarna bergaris atau gaunku. Aku pikir itu akan sangat hebat," ia menambahkan.

Pada Januari 2021, Ella bergabung dengan agensi yang menaungi beragam supermodel dunia, termasuk Gigi dan Bella Hadid, serta Lily Aldridge. Presiden IMG Models, Ivan Bart, mengatakan kerjasama dengan anak sambung Kamala Harris itu tidak semata mengenai bentuk, ukuran atau jenis kelaminya.

"Ella mengomunikasikan momen ini pada waktunya. Ada kecerobohan dan kegembiraan yang dia ungkapkan," kata Bart.

Menurut New York Times, Bart tertarik pada sosok Ella sejak pertama ia melangkah ke luar pintu rumah selama pemilihan presiden musim panas lalu. Tak lama kemudian, keduanya berdiskusi perihal ide bergabung dengan IMG Models.

"Aku cukup terkejut ketika segalanya berkaitan dengan IMG benar-benar terjadi karena saat aku masih kecil, aku tak pernah mengira akan menjadi bagian dari mereka. Ella mengaku menantikan kesempatan untuk menjadi bagian perubahan dalam industri modeling yang memungkinkan ruang lebih untuk keberagaman dan otentisitas. Ella sendiri menunjukkan karakternya lewat potongan rambut funky ataupun tato aneh.


Pelantikan Joe Biden dan Kamala Harris

Infografis Pelantikan Presiden AS Joe Biden & Wapres Kamala Harris. (Liputan6.com/Abdillah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya