Cara Hubungkan Earphone Bluetooth ke Nintendo Switch

Berikut cara menghubungkan earphone bluetooth ke Nintendo Switch untuj meningkatkan kenyamanan bermain gim.

oleh Arief Rahman Hakim diperbarui 22 Feb 2021, 19:00 WIB
Nintendo Switch akan kedatangan 100 gim. (Sumber: Polygon)

Liputan6.com, Jakarta - Perkembangan teknologi seperti headphone atau earphone berangsur menjadi wireless. Tentunya, hal ini membawa kepraktisan bagi penggunanya.

Bagi pemilik gim konsol Nintendo Switch, ada cara untuk menghubungkan earphone bluetooth ke konsol Switch. Walau sistem Switch belum mendukung pemasangan earphone bluetooth secara langsung.

Dongle Nintendo Switch Adaptor

Kamu dapat memanfaatkan audio jack internal dengan headphone berkabel, tetapi kabelnya bisa sangat mengganggu. Solusinya adalah dengan menggunakan dongle Nintendo Switch Bluetooth.

Salah satu yang direkomendasikan adalah adaptor HomeSpot Bluetooth 5.0. Namun, ia tidak mendukung pass-through charging, yang berarti kamu tidak bisa mengisi daya Switch tanpa melepas dongle.

Banyak dongle Nintendo Switch lainnya yang beredar di pasaran. Harganya berkisar antara Rp 200 ribu sampai Rp 500 ribu.

 


Pasangkan Earphone Bluetooth

Vyatta luncurkan TWS baru bernama Airboom Pro. (Doc: Vyatta)

Seperti dilansir dari How to Geek, Senin (22/2/2021), kamu bisa menyambungkan AirPods Pro dengan bantuan adaptor HomeSpot. Tidak perlu khawatir, untuk merek lain, kemungkinan langkahnya tidak jauh berbeda.

Pertama, kamu harus menyalakan Nintendo Switch dan membuka layar beranda. Selanjutnya, kamu perlu mencolokkan adaptor ke port pengisian daya USB-C di Nintendo Switch, yang terletak di bagian bawah perangkat.

Kemudian aktifkan mode penyandingan di dongle. Untuk adaptor HomeSpot, secara otomatis akan berada dalam mode berpasangan setelah dicolokkan ke Switch.

Jika kamu menggunakan adaptor berbeda, petunjuk untuk mengaktifkan mode penyandingan biasanya tertera pada deskripsi produk.

 


Langkah Terakhir

Realme Buds Q, earphone TWS Realme yang dibanderol Rp 399 ribuan (Foto: Realme Indonesia)

Terakhir, aktifkan mode berpasangan pada earphone bluetooth kamu.

Pada penggunaan AirPods, tekan dan tahan tombol pasangkan di bagian belakang casing hingga lampu status di bagian depan casing berkedip putih.

Setelah langkah selesai, kamu dapat menggunakan earphone bluetooth tersebut sambil bermain berbagai gim di konsol Switch. Dengan begitu, orang disekitarmu tidak akan terganggu dengan suara yang dikeluarkan konsol tersebut.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya