Liputan6.com, Jakarta - Spotify mengumumkan bakal meluncurkan paket baru untuk para pengguna berbayarnya yang menyajikan audio berkualitas tinggi atau HiFi.
Mengutip informasi dari GSM Arena, Rabu (24/2/2021), Spotify mengatakan paket berlanggan HiFi ini memungkinkan pengguna untuk mendengarkan audio dengan kualitas CD atau lossless audio.
Menurut Spotify, mode HiFi ini akan tersedia untuk pengguna berbayar menjelang akhir 2021. Hanya, saat meluncur nanti, paket ini akan tersedia di pasar tertentu, sehingga belum menjangkau pasar global.
Baca Juga
Advertisement
"Streaming musik kualitas tinggi merupakan salah satu fitur baru yang secara konsisten diminta oleh para pengguna," tutur Spotify menjelaskan alasan di balik kehadiran mode baru ini.
Untuk sekarang, perusahaan asal Swedia itu belum mengungkap secara detail mengenai paket HiFi ini, termasuk mengenai harga termasuk pasar yang dapat mengakses paket ini lebih dulu nantinya.
Spotify menjanjikan informasi mengenai paket berlanggan HiFi ini akan diungkap lebih banyak dalam waktu dekat.
Sebagai informasi, Spotify bukan merupakan layanan streaming pertama yang memperkenalkan paket HiFi. Aplikasi lain seperti Tidal, Amazon, dan Deezer merupakan layanan yang sudah memiliki paket serupa.
Paket Premium Mini Spotify Hadir di Indonesia, Harga Mulai Rp 2.500 per Hari
Di sisi lain, Spotify akhirnya resmi memperkenalkan paket baru untuk para pengguna di Indonesia. Paket baru bernama Premium Mini ini hadir menggantikan paket berlangganan Premium Individual Harian/Mingguan.
Sebagai informasi, paket ini sebenarnya sudah diketahui kehadirannya sejak Desember 2020.
Dalam keterangan resmi yang diterima, Selasa (16/2/2021), Premium Mini menawarkan akses ke seluruh koleksi di Spotify tanpa iklan dan bebas untuk melewati lagu yang ada di layanan streaming ini.
Spotify mengatakan paket ini hadir untuk memberikan fleksibilitas bagi pengguna dengan berlangganan selama sehari atau seminggu.
Adapun harga untuk paket Premium Mini ini adalah Rp 2.500 per hari dan Rp 9.500 per minggu. Paket ini sudah dapat diakses para pengguna dan khusus ditujukan untuk perangkat mobile, seperti smartphone atau tablet Android.
Advertisement
Informasi Soal Paket Premium Mini Spotify
Metode pembayaran untuk paket ini juga lebih beragam. Selain kartu kredit, penggguna Spotify dapat memilih pembayaran lewat dompet digital, seperti Dana, Ovo, Gopay maupun pulsa dari berbagai operator Tanah Air.
Pengguna yang berlangganan paket ini nantinya bisa mengunduh hingga 30 lagu untuk diputar secara offline.
Nantinya, pengguna juga dapat memanfaatkan fitur Group Session Beta dan Spotify Connect. Lewat fitur ini, pengguna dapat mengajak teman atau orang terkasih untuk mendengarkan konten secara bersama-sama.
(Dam/Why)