Liputan6.com, Seoul - Baru-baru ini, BTS tampil dalam sebuah acara spesial, MTV Unplugged. Dalam program musik legendaris ini, RM dkk membawakan lagu hit mereka seperti "Dynamite", maupun membawakan ulang karya musikus lain.
Salah satu yang mereka tampilkan adalah "Fix You", lagu kondang milik band Inggris Coldplay.
Dilansir dari Soompi, Kamis (25/2/2021), lagu dari band Chris Martin ini memberikan rasa tenang kepada mereka. Ketujuh idola K-Pop ini ingin penggemar bisa merasakan hal yang sama.
Setelah video penampilan mereka dirilis MTV, tak dinyana ternyata sang penyanyi aslinya memberi komentar.
Baca Juga
Advertisement
Indah...
Komentar ini disampaikan lewat akun Twitter resmi Coldplay. Istimewanya, respons ini ditulis dalam aksara Hangul. "Indah @bts_twt," begitu pernyataan Coldplay, disertai tiga emotikon hati.
Disisipkan pula inisial para personel Coldplay.
Advertisement
Para Legenda
Para penggemar tentu menanggapi perhatian Coldplay dengan sukacita. Kurang dari sehari, twit Coldplay mendulang 180 ribu lebih retweet dan difavoritkan 359 ribu kali.
"Para legenda dalam satu kicauan," kata @partaetae.
"Terima kasih. Kim Taehyung (V) telah menyebut kalian dalam berbagai kesempatan dan ingin berkolaborasi denganmu. Mungkin bisa diusahakan @coldplay," kata @sceneryfortae.
Suga Ikut Serta
Dalam penampilan BTS di MTV Unplugged, Suga yang sempat hiatus usai menjalani operasi bahu pada awal November 2020, ikut bergabung bersama rekan-rekannya.
"Sudah lama sekali aku tidak menyapa Anda di panggung. Aku kangen banget dengan panggung saat memulihkan diri. Sekarang aku bisa tampil bersama semuanya, aku merasa tenang dan bahagia," tuturnya.
Advertisement
Telepathy dan Blue & Grey
Di program musik yang pertama kali digelar tahun 1989 ini, BTS menampilkan sejumlah lagu mereka seperti "Telepathy," "Blue & Grey," "Life Goes On," dan "Dynamite."
Ini adalah penampilan pertama mereka membawakan "Telepathy" dan "Blue & Grey."