Liputan6.com, Jakarta Kakak selebgram Millen Cyrus, Globantara Ibrahim menyambangi Polda Metro Jaya untuk membesuk adiknya yang ditangkap lantaran positif Benzodiazepine.
Dia mengklaim, bahwa Benzodiazepine yang dikonsumsi Millen Cyrus berdasarkan resep dokter.
Advertisement
"Rutin itu, berdasarkan resep dokter. Jadi anjuran dari dokter ini yang Millen jadi patokan," kata Globantara di Polda Metro Jaya, Minggu (28/2/2021).
Menurut dia, jika yang dikosumsi Millen Cyrus diluar dari dosis dokter, maka penyalahgunaan narkotika.
"Kalau ada anjuran resep dokter itu kan masuk untuk kepentingan medisnya dia," kata Globantara.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Konsultasi ke Psikolog
Sementara, Asisten Pribadi Millen Cyrus, Gilang, menuturkan yang bersangkutan sering mengeluh kesulitan tidur dan berkonsultasi pada psikolog.
"Setelah dia dari psikolog itu disarankan untuk konsumsi itu (Benzo) biar tidurnya teratur, jamnya teratur. Jadi dia tidak begadang,"kata dia.
Gilang pun sudah melihat kondisi Millen Cyrus. Saat ini tengah beristirahat.
"Sekarang dia lagi tidur sambil kita menunggu prosesnya saja," kata Gilang.
Advertisement