Calon Presiden Barcelona Ingin Boyong Aguero ke Nou Camp

Joan Laporta memang baru menjadi calon presiden Barcelona. Namun ia dikabarkan sudah menetapkan target transfer untuk diboyong ke Nou Camp.

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 05 Mar 2021, 14:00 WIB
4. Sergio Aguero - Pemain Manchester City ini sempat mengalami cedera konyol pada 2012 lalu. Aguero mengalami kecelakaan saat menaiki motor mainan anaknya yang berusia tiga tahun dan saat mengobati luka dengan obat ternyata kulitnya alergi. (AFP/Tim Keeton/pool)

Liputan6.com, Barcelona - Joan Laporta memang baru menjadi calon presiden Barcelona. Namun ia dikabarkan sudah menetapkan target transfer untuk diboyong ke Nou Camp.

Seperti dilansir Sportskeeda, Laporta mematok striker Manchester City, Sergio Aguero. Ia percaya, kompatriot Lionel Messi di timnas Argentina itu akan mendongkrak kualitas Barcelona.

Selain itu, Laporta melihat kans memboyong Aguero cukup besar. Itu lantaran kontrak sang striker yang akan habis pada akhir musim ini.

Faktor Messi juga berperan dalam transfer tersebut. La Pulga -julukan Messi- adalah sahabat Aguero di timnas Argentina.

Pemilihan presiden Barcelona akan dilakukan dalam waktu dekat. Saat ini, posisi tersebut kosong setelah Josep Bartomeu mengundurkan diri.

Bartomeu mengundurkan diri karena hasil buruk di musim lalu. Selain itu, ia mundur karena ucapan Messi yang menyatakan ingin hengkang dari Nou Camp akibat perlakuan buruk manajemen.

**Ibadah Ramadan makin khusyuk dengan ayat-ayat ini.

Saksikan Video Barcelona di Bawah Ini


Garansi Messi

Mantan Presiden Barcelona, Joan Laporta, hadir di Lapangan Atang Sutresna, Cijantung, Minggu (2/4/2017), dalam rangkaian kegiatan Ulang Tahun Kopassus. (Bola.com/Benediktus Gerendo Pradigdo)

Di sisi lain, Laporta juga sempat menggaransi Messi akan bertahan di Barcelona. Syaratnya, ia harus terpilih sebagai presiden Barcelona.

"Jika saya tidak menang, saya yakin Messi tidak akan bertahan di Barcelona," kata Laporta seperti dilansir Sportskeeda.

Laporta pernah menjadi presiden Barcelona pada 2003 hingga 2010. Di masanya lah, Messi naik dari tim B menuju tim senior Barcelona dan meraih sukses bersama Frank Rijkaard dan Pep Guardiola.


Klasemen Liga Spanyol

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya