Dinkes: Mutasi Corona B117 Belum Terdeteksi di Kota Malang

Dinkes Kota Malang masih akan menunggu arahan dari pihak Kemenkes RI untuk teknis yang akan dilakukannya nanti.

oleh Liputan6.com diperbarui 06 Mar 2021, 00:14 WIB
Gambar ilustrasi Virus Corona COVID-19 ini diperoleh pada 27 Februari 2020 dengan izin dari Centers For Desease Control And Prevention (CDC). (AFP)

Liputan6.com, Surabaya - Dinas Kesehatan Kota Malang memastikan hingga saat ini belum ada kasus virus Corona B117 di Kota Malang.

"Untuk Kota Malang sendiri memang belum kita temukan kasus mutasi virus itu (B117 UK mutation)," ujar Kepala Dinkes Kota Malang Husnul Muarif, Jumat (5/3/2021) seperti dikutip dari TimesIndonesia.

Dinkes Kota Malang masih akan menunggu arahan dari pihak Kemenkes RI untuk teknis yang akan dilakukannya nanti.

"Karena belum ada keterangan resmi dari Kemenkes, jadi kami masih akan menunggu langkah antisipasinya," ungkapnya.

Saksikan video pilihan di bawah ini:


Belum Ada di Jatim

Sebelumnya, Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa juga telah mengatakan bahwa hingga saat ini pun mutasi virus baru dari Covid-19 tersebut juga masih belum di temukan di Jatim.

Gubernur dan seluruh Pemerintah Daerah, termasuk Kota Malang juga akan terus berkoordinasi dengan laboratorium yang nantinya melakukan proses mengurutkan RNA virus (Sequencing) untuk bisa selalu mengirimkan sampel dan terus memonitor jika nantinya virus Corona B117  tersebut ada di Jatim. 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya