Nissan Note e-Power Resmi Meluncur di Singapura

Nissan Note generasi ketiga telah meluncur di Singapura tanpa ada pilihan mesin konvensional. Note hadir dalam format hybrid e-Power. Dua varian tersedia dengan harga yang lebih murah dibanding Kicks e-Power.

oleh Liputan6.com diperbarui 09 Mar 2021, 10:00 WIB
Nissan Note e-Power meluncur di Singapura (Nissan)

Liputan6.com, Singapura - Nissan Note generasi ketiga telah meluncur di Singapura tanpa ada pilihan mesin konvensional. Note hadir dalam format hybrid e-Power. Dua varian tersedia dengan harga yang lebih murah dibanding Kicks e-Power.

Bila ditarik kembali sejarahnya, teknologi hybrid e-Power eksis di Note sejak generasi kedua. Mejeng bersama opsi pemacu konvensional. Baru di babak ketiga ini ia hanya didagangkan dalam paket hybrid secara global. Dengan demikian, pada akhirnya Note di Singapura pun hadir dalam format hibrida saja. Tapi jelas bukan tanpa penyempurnaan, ia teknologi gendong e-Power generasi kedua.

Powertrain tetap mengusung unit tiga silinder 1.200 cc HR12 sebagai pembangkit tenaga listrik ke baterai. Velositas lantas tercipta langsung dari motor listrik. Kendati begitu, e-Power termutakhir ini diklaim telah didesain dan dikembangkan ulang. Bertujuan untuk meningkatkan tenaga, kualitas berkendara, serta efisiensi.

Komposisi motor listrik anyar diklaim memiliki torsi 10 persen dan output tenaga 6 persen lebih besar. Inverter dibuat 40 persen lebih kompak dan 30 persen lebih ringan. Sementara itu, mesin konvensional beroperasi di rpm lebih rendah dan semakin jarang dihidupkan saat berkendara normal. Seluruh aransemen ini menyuguhkan akselerasi lebih cekatan, halus, dan senyap sekaligus suguhkan peningkatan tenaga dan penghematan bahan bakar.

**Ibadah Ramadan makin khusyuk dengan ayat-ayat ini.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:


Pilihan Varian

Dua varian yang ditawarkan, Lite dan Premium, gendong enjin serupa. Siapkan kekuatan elektris 115 PS dan torsi 280 Nm ke roda depan. Ya, sebagaimana kita ketahui, teknologi e-Power sajikan rasa berkendara ala EV tanpa perlu pusing mengisi ulang daya baterai. Tetap meminum bensin, unit HR12 hanya perlu menenggak 4,6 liter BBM untuk menempuh 100 km. Kalau dikonversi berarti sekitar 21,7 kmpl.

Secara dimensi, Note duduk di bawah Kicks. Berstatus hatchback atau mini MPV dengan dimensi 4.055 x 1.520 x 1695 mm (PxLxT) dan wheelbase 2.580 mm. Sebagai gambaran, tubuhnya kurang lebih sebesar Honda Jazz dengan dimensi 4.035 x 1.694 x 1.524 mm. Dengan ukuran tadi, ia membawa konsep Timeless Japanese Futurism. Tampil sederhana sekaligus modern. Pun tak ketinggalan identitas khas V-Motion di depan, dihiasi patron jaring grille yang mengambil inspirasi dari desain tradisional Jepang.

Fitur standar Note jelas kekinian. Seluruh varian kebagian lampu LED otomatis dan Nissan Intelligent Key komplet Push Start Ignition. Dalam kabin, kelengkapannya diramaikan bangku Zero Gravity, instrumentasi digital, head unit 9 inci komplet konektivitas Android Auto dan Apple CarPlay, hingga AC otomatis. Tak ketinggalan cara berkendara satu pedal yang memungkinkan pengemudi melakukan akselerasi dan deselerasi via regenerative braking lewat pijakan gas.


Fitur Keselamatan

Urusan keselamatan, Nissan Note mengadopsi perlengkapan komprehensif. Airbag saja tujuh titik. Penjagaan berkendara pun bukan sebatas kontrol stabilitas elektronik. Terdapat berbagai peranti aktif demi meminimalisir risiko atau dampak celaka. Termasuk di dalamnya Intelligent Forward Collision Warning plus Intelligent Forward Emergency Braking, lane departure warning, high beam assist, sensor depan belakang, dan kamera parkir.

Nissan Note e-Power diberi label mulai dari 99.800 ribu SGD atau sekitar Rp 1,063 miliar untuk trim Lite. Di atasnya ada model Premium seharga 102.800 SGD, sekitar Rp 1,095 miliar. Sebagai informasi, nominal ini masih lebih rendah dari Kicks e-Power yang didagangkan mulai dari 107.800 sampai 110.800 SGD. Diferensiasi antara dua trim tidak terlalu banyak. Paling banter pembeda berupa bungkusan jok fabric atau nappa leather serta pelek kaleng atau alloy 16 inci.

Akankah ia diterbangkan ke Tanah Air? Mungkin ada probabilitas mengingat nama Note tidak begitu asing lantaran sempat dijadikan barang pameran sekitar 2017. Kita tunggu saja, setidaknya saat ini sudah ada Kicks yang menunjukkan pergerakan elektrifikasi Nissan di Indonesia.

Sumber: Oto.com


Infografis Daripada Jemput Virus Corona, Mendingan Liburan di Rumah Saja

Infografis Daripada Jemput Virus Corona, Mendingan Liburan di Rumah Saja. (Liputan6.com/Abdillah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya