Liputan6.com, London - Martin Odegaard menjadi salah satu penyumbang gol Arsenal saat menang 3-1 atas Olympiakos di pentas Liga Europa, Jumat (12/3/2021) dinihari WIB. Gelandang asal Norwegia itu menyebut, kemenangan ini berkat kerjasama tim.
"Saya kira ini menunjukkan spirit di tim dan cara kami saling mendukung satu sama lain," kata Odegaard seperti dilansir Football London.
Advertisement
Gol Odegaard menjadi pembuka skor Arsenal di menit 33. Pemain pinjaman dari Real Madrid itu menendang keras bola dari luar kotak penalti.
Olympiakos sempat menyamakan skor lewat gol El Arabi. Akan tetapi, Arsenal menambah dua gol lewat Gabriel Magalhaes dan Mohamed Elneny.
"Inilah pentingnya bermain sebagai tim. Ketika salah satu pemain membuat kesalahan, Anda harus bangkit sebagai tim dan kami melakukannya kali ini," kata Odegaard.
Saksikan Video Arsenal di Bawah Ini
Seperti di Rumah
Berstatus sebagai pinjaman, masa depan Odegaard di Arsenal kerap menjadi pertanyaan. Namun sepertinya, ia enggan terlalu memusingkan hal tersebut.
Odegaard mengaku Arsenal sudah seperti rumahnya. "Saya merasa seperti di rumah sejak hari pertama. Saya senang di sini dan saya bahagia menjadi bagian dari tim," katanya mengakhiri.
Advertisement
Hasil Liga Europa
Ajax Amsterdam 3-0 Young Boys
Dynamo Kyiv 0-2 Villarreal
Manchester United 1-1 AC Milan
Slavia Praha 1-1 Glagow Rangers
AS Roma 3-0 Shakhtar Donetsk
Olympiakos 1-3 Arsenal
Tottenham 2-0 Dinamo Zagreb
Granada 2-0 Molde