Beda Gaya Busana Ashanty dan Krisdayanti di Acara Lamaran Aurel Hermansyah-Atta Halilintar

Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar menggelar acara lamaran di sebuah hotel bintang lima di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan.

oleh Asnida Riani diperbarui 13 Mar 2021, 19:03 WIB
Potret Prewedding Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah. (Sumber: Instagram/fdphotography90)

Liputan6.com, Jakarta - Pasangan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar mantap menjajaki babak baru hubungan mereka. Keduanya telah menyelenggarakan lamaran pada Sabtu siang, (13/3/2021), di sebuah hotel bintang lima di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan.

Momen istimewa ini tentu dihadiri anggota keluarga dari kedua belah pihak, termasuk ibu, serta ibu sambung Aurel, Krisdayanti dan Ashanty. Sebagaimana anggota keluarga lain, keduanya memakai busana bernuansa ungu, tapi memilih nuansa berbeda.

Berdasarkan siaran langsung Ikatan Cinta Aurel dan Atta, KD, sapaan akrab Krisdayanti, yang lebih dulu sampai di hall acara terlihat mengenakan busana lebih tradisional. Anggota Komisi IX DPR ini memakai kebaya kontemporer dengan model one shoulder.

Tampak aksen transparan di bagian lengan, juga sentuhan serupa selendang yang tertambat pada bagian pundak kanan KD. Atasan tersebut berpadu selaras dengan bawahan kain batik berwarna netral. Nuansa konvensional juga ditampilkan KD dalam tatanan rambutnya dengan terkesan sedikit messy.

Soal dandanan, seperti biasa, perempuan 45 tahun tersebut mengandalkan bold makeup untuk bagian mata. Sebagai bagian dari protokol kesehatan, KD pun memakai masker berwarna pastel yang selaras dengan keseluruhan busana.

Berbeda dengan KD, Ashanty yang langsung menghampirinya sesaat setelah memasuki hall memilih potongan mode terkesan lebih glamor. Juga berwarna ungu, sebagaimana keluarga kedua belah pihak, Ashanty memakai busana beraksen pernak-pernik serupa kristal di seluruh bagian pakaian, selaras dengan masker yang dipakai.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:


Rangkaian Acara hingga Akad Nikah

Prosesi lamaran Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar. (dok. tangkapan layar Ikatan Cinta Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah)

Dengan potongan hampir off shoulderballoon sleeve dalam busana Ashanty memanfaatkan aksen transparan. Siluet busananya pun memberi kesan feminin dan glamor sesuai penggunaan materi dominan pada potongan mode tersebut.

Melengkapi tampilan, perempuan 36 tahun tersebut memakai stiletto heels berwarna senada. Soal tatanan rambut, Ashanty memilih yang lebih rapi dengan konde tak terlalu besar, masih senada pilihan busananya.

Setelah lamaran, prosesi siraman dalam rangkaian pernikahan Atta dan Aurel akan berlangsung pada 19 Maret 2021. Berlanjut ke prosesi pengajian yang akan diselenggarakan pada 20 Maret 2021. Hingga nantinya puncak acara, yakni akad nikah, pada 3 April 2021.


Infografis Harga Mati DISIPLIN Protokol Kesehatan

Infografis Harga Mati DISIPLIN Protokol Kesehatan (Liputan6.com/Abdillah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya