Liputan6.com, Jakarta - Rose BLACKPINK tak hanya membawa musik yang lebih personal dalam debut album solonya R melalui lagu On the Ground, Jumat, 12 Maret 2021. Bersama catchy beat dalam lagu tersebut, main vocalist BLACKPINK tersebut turut serta memboyong gaya busana pribadi.
Selama berkarier dalam grup, Rose telah membuktikan dirinya sebagai pemain terampil dengan banyak gaya. Tapi, melansir laman Vogue US, Sabtu (13/3/2021), dengan perilisan single-nya, Rose siap "memperkenalkan kembali dirinya" melalui video musik yang dramatis.
Video dimulai dengan ledakan literal lampu gantung yang jatuh dari langit-langit, tapi Rose yang memakai gaun magenta Alex Perry, jaket motor Saint Laurent, dan platform yang menjulang dari Dolls Kill seperti tak terpengaruh.
Baca Juga
Advertisement
Kombinasi fesyen mewah dan aksesori e-girl menghasilkan tampilan eklektik yang "menentukan warna masa depan." Lagu ini mungkin murni pop, tapi benturan gaya Rose berubah dinamis di setiap set.
Ada momen grunge dengan mantel bulu lavender dari And The Other di atas "kaus sobek" Re/Done, diikuti penampilan seorang diva dengan balutan mode berenda. Juga, blus yang dikenakan dengan celana pendek dan topi raksasa.
Citra bunga juga menonjol melalui gaun mini applique Mihano Momosa yang secara ironi dikenakan enam klon Rose BLACKPINK, karena mereka berdiri di atas tanda bertuliskan, "Roses are Dead, Love is Fake."
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Pengaruh dalam Lingkaran Mode
Bahkan ketika bunga hanya sebagai latar belakang, kepekaan ultra-feminin berwarna pastel tetap bersinar dalam set video klip Rose BLACKPINK. Gaun motif kotak merah muda Haleia, misalnya, mungkin tidak bermekaran, tapi aksen ruffle menjaga suasana tetap feminin dan ringan.
Video klip baru dari perempuan yang sempat tinggal di Melbourne, Australia ini didapuk membuktikan bahwa ia sama berpengaruh di lingkaran mode, seperti dalam dunia musik.
Rose pun merupakan duta Saint Laurent dan kehadirannya telah tercatat reguler di ajang, seperti Paris Fashion Week. Ia, bersama personel BLACKPINK lainnya memang telah sebegitu lekat dengan dunia fesyen bersamaan dengan karier musik mereka yang membuka babak-babak baru bagi K-Pop.
Advertisement