Meski Dipenjara, Zumi Zola Tetap Beri Nafkah Anak Rp 20 Juta Tiap Bulan

Zumi Zola tengah menjalani hukuman penjara karena kasus korupsi yang telah merugikan negara sebesar Rp40 miliar.

oleh Hernowo Anggie diperbarui 21 Mar 2021, 11:01 WIB
Tersangka Gubernur Jambi Zumi Zola memasuki kendaraan usai menjalani pemeriksan di Gedung KPK, Jakarta, Senin (9/4). Menurut Jubir KPK Febri Diansyah, Zumi Zola ditahan selama 20 hari. (Merdeka.com/Dwi Narwoko)

Liputan6.com, Jakarta - Zumi Zola masih menjalani masa tahanan akibat kasus korupsi yang menjeratnya. Seperti diketahui, mantan suami Sherrin Tharia ini Zumi Zola divonis 6 tahun penjara karena telah menerima gratifikasi. Hal itu dilakukan sejak Zumi Zola menjabat sebagai Gubernur Jambi pada tahun 2016.

Atas penerimaan gratifikasi, JPU mendakwa Zumi Zola telah melanggar Pasal 12B atau Pasal 11 UU Nomor 31 tahun 1999 sebagaimana telah diubah dengan UU Nomor 20 tahun 2001 Jo Pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHP Jo Pasal 65 ayat 1 KUHP.

Buntut dari hukuman tahanan yang dijalankan Zumi Zola akibat kasus korupsi, ia harus merelakan rumah tangganya dengan Sherrin Tharia kandas. Zumi Zola dan Sherrin Tharia dinyatakan resmi bercerai dengan pada 12 Agustus 2020.


Nafkah Anak Rp 20 Juta Tiap Bulan

Gubernur nonaktif Jambi, Zumi Zola saat menjalani sidang lanjutan dugaan gratifikasi dan suap di Pengadilan Tipikor Jakarta, Senin (17/9). Sidang menghadirkan 8 orang saksi dari unsur PNS dan DPRD Jambi. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Salah satu kesepakatan yang dibuat Zumi Zola dan Sherrin Tharia sebelum berpisah, yakni soal pemberian nafkah anak senilai Rp20 juta yang ditransfer setiap bulan. Untuk urusan ini, Zumi Zola sudah menyanggupinya dan tetap berkomitmen hingga kini.


Penuhi Kebutuhan Anak

Zumi Zola saat sebelum memulai sidang sebagai saksi terhadap terdakwa Jeo Fandy di PN Tipokor Jambi, Selasa (12/11/2019). (Liputan6.com/Gresi Plasmanto)

"Sebagai ayah saya tetap memenuhi kebutuhan anak-anak saya. Setiap bulan, semampu saya," kata Zumi Zola usai menjalani sidang peninjauan kembali (PK) di Pengadilan Tipikor, kawasan Gunung Sahari, Jakarta Pusat, Jumat (19/2/2021).


Komitmen

Momen Kenangan Manis Zumi Zola dan Istri. (Sumber: Instagram/zumizola.official)

Tiap bulan, Zumi Zola mengaku rutin mentransfer Rp 20 juta untuk kedua anaknya meski dirinya berada di tahanan. Bagi Zumi Zola, kondisi tersebut jelas tak mudah untuknya, tapi ia tetap mempertahankan komitmen yang sudah dibuat bersama Sherrin Tharia.


Membesarkan Anak

Zumi Zola (Instagram/@zumizolazulkifliforjambi)

Zumi Zola tetap menginginkan anak-anaknya tumbuh besar dengan baik. Meski bercerai, ia dan Sherrin Tharia ingin selalu memberikan perhatian untuk kedua anak mereka.

"Yang penting kali ini anak-anaklah. Bisa membesarkan mereka dan memberi perhatian ke mereka," katanya.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya