Liputan6.com, Surabaya- Empat kiai khos (terhormat) Nahdlatul Ulama (NU) mengikuti vaksinasi Covid-19 dosis kedua di kantor PWNU Jatim, Selasa (23/3/2021). Selawat dan salam kepada Rasulullah SAW menggema sebelum keempat kiai PWNU Jatim itu disuntik vaksin Sinovac.
Mereka adalah Pengasuh Ponpes Lirboyo KH Anwar Manshur, Pengasuh Ponpes Bumi Shalawat Sidoarjo KH Agoes Ali Masyhuri, Ketua MUI Tuban KH Abdul Matin, dan Wakil Rois PWNU Jatim KH Anwar Iskandar. Proses suntik vaksin tersebut disaksikan langsung oleh Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Perwakilan WHO dan UNICEF.
Baca Juga
Advertisement
Vaksinasi Covid-19 ini bersamaan dengan suntikan vaksin AstraZeneca dosis pertama yang ditujukan kepada kiai muda.
“Pengurus NU hari ini melakukan vaksinasi yang ditujukan kepada pengurus lansia di atas 65 tahun,” ujar Wakil Rois Syuriah PWNU Jatim KH Anwar Iskandar, seperti yang dikutip dari Timesindonesia.co.id.
Kiai PWNU Jatim ini juga memastikan vaksin AstraZeneca aman digunakan, sehingga masyarakat tidak perlu ragu dengan vaksinasi Covid-19