PLN Pastikan Keandalan dan Layanan Terbaik untuk PT Cheil Jedang Indonesia

Perusahaan Listrik Negara atau PLN kembali mendapatkan kepercayaan dari perusahaan multinasional asal Korea Selatan untuk memasok kebutuhan listrik.

oleh Gilar Ramdhani diperbarui 23 Mar 2021, 16:16 WIB
PT Cheil Jedang Indonesia secara resmi telah mengikuti program Captive Incentive dari PLN.

Liputan6.com, Jakarta Perusahaan Listrik Negara atau PLN kembali mendapatkan kepercayaan dari perusahaan multinasional asal Korea Selatan untuk memasok kebutuhan listrik. Mitra baru PLN adalah PT Cheil Jedang Indonesia (CJI). Komitmen ini dituangkan dalam penandatanganan perjanjian kerjasama program Captive Incentive sebesar 4.8 MW antara PLN Unit Induk Distribusi Jawa Timur dengan CJI yang dilakukan di Kantor CJI, Pasuruan, Jawa Timur (22/3).

“PT Cheil Jedang Indonesia secara resmi telah mengikuti program Captive Incentive dari PLN dan menjadi perusahaan pertama di Jawa, Madura dan Bali yang memanfaatkan program ini. Harapan kami, layanan yang kami berikan dapat berkontribusi meningkatkan kompetisi produk PT CJI di pasar internasional dan mempererat hubungan baik antara PLN dan PT CJI yang terjalin sejak 1988” terang Bob Saril, Direktur Niaga dan Manajemen Pelanggan PLN.

Program Captive Incentive dari PLN ini memberikan potongan tarif tenaga listrik kepada perusahaan yang beralih dari pembangkit sendiri menggunakan pasokan listrik dari PLN yang andal. Melalui program ini diharapkan pelanggan bisnis dan industri juga bisa melakukan efisiensi biaya operasionalnya.


Kelistrikan di Jawa Timur Aman dan Surplus

Sebagai informasi, kondisi kelistrikan di Jawa Timur aman dan surplus untuk mendukung kebutuhan PT CJI maupun perusahaan lain yang menggunakan pasokan listrik PLN dalam kegiatan operasionalnya. Per Maret 2021, daya mampu Jawa Timur sebesar 8.235 MW dengan beban puncak siang mencapai 5.336 MW dan malam 5.240 MW.

“Dengan ketersediaan cadangan daya yang cukup dan bahkan diekspor ke Jawa Bagian Tengah juga Bali, kami optimis kesempatan berinvestasi dapat terbuka lebih lebar kepada seluruh pelaku investasi untuk masuk dan berinvestasi di berbagai macam sektor yang ada di Jawa Timur,” imbuh Bob. 


Suplai Pasokan Listrik PLN Dianggap Stabil

PT Cheil Jedang Indonesia secara resmi telah mengikuti program Captive Incentive dari PLN.

Yoon Tae Sang, Vice President Director PT Cheil Jedang Indonesia menyebutkan bahwa pertimbangan keikutsertaan CJI dalam program captive incentive ini antara lain suplai pasokan listrik PLN stabil dan ramah lingkungan serta tentunya dapat menguntungkan kedua belah pihak untuk dapat berkembang dan menjaga stabilitas produk. 

Ia pun berharap, dengan ditandatanganinya perjanjian kerjasama, hubungan antara PT CJI dan PLN dapat terus berjalan dengan baik. Kedepannya, selama kurun waktu dua (2) tahun, PT CJI berkomitmen untuk mengalihkan energi listrik dari salah satu unit mesinnya ke sistem pasokan listrik PLN.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya