Hasil Piala Menpora 2021 : Madura United Menang Dramatis atas PSS Sleman

Madura United berhasil menang di Piala Menpora 2021 secara dramatis setelah tertinggal lebih dahulu.

oleh Thomas diperbarui 25 Mar 2021, 21:58 WIB
Gelandang PSS Sleman, Kim Jeffrey Kurniawan (kanan) berebut bola dengan bek Madura United, Rendika Rama dalam laga Grup C Piala Menpora 2021 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Selasa (23/3/2021). (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Liputan6.com, Jakarta- Madura United berhasil mengawali langkah di Piala Menpora 2021 dengan kemenangan. Beto Goncalves dan kawan-kawan menang dramatis 2-1 atas PSS Sleman di Stadion Si Jalak Harupat, Selasa (23/3/2021) sore WIB.

Kemenangan ini membuat Madura United untuk sementara waktu memuncaki klasemen Grup C Piala Menpora 2021 dengan tiga poin. Dua tim lain di Grup C adalah Persik Kediri dan Persela Lamongan.

PSS memulai laga dengan sangat baik. Pertandingan baru berjalan 19 menit mereka bisa unggul lebih dahulu melalui tendangan bebas penyerang Irfan Jaya.

Madura United berusaha keras segera membalas gol ini. Namun hingga babak pertama berakhir skor 0-1 untuk PSS tetap bertahan.

Madura United baru bisa menyamakan skor di menit 67 lewat sontekan Moch Kevy. Gol ini tercipta akibat blunder kiper Ega Rizky yang tak mampu menangkap umpan silang dengan baik sehingga memudahkan Kevy menyambarnya.

Saksikan Video Menarik Berikut Ini:


Tendangan Bebas

Madura United meraih kemenangan 2-1 atas PSS Sleman pada laga pertama Grup C Piala Menpora 2021 di di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Selasa sore (23/3/2021). (Bola.com/Muhammad Iqbal Ichsan)

Berhasil menyamakan skor, Madura United makin percaya diri. Hasilnya pada menit 88 mereka bisa berbalik unggul lewat tendangan bebas geledek bek Jaimerson.

Madura United hampir menambah gol di menit akhir. Pemain muda 16 tahun Ronaldo Kuateh gagal memanfaatkan blunder Ega. Ronaldo memilih mengontrol bola ketimbang menendang langsung ke gawang kosong. Akibatnya bola bisa dikejar oleh Ega lagi. Padahal gawang sudah kosong melompong.

Di masa injury time, tendangan bebas Jaimerson kembali hampir merobek gawang PSS. Kali ini Ega dengan susah payah menepisnya. Bola rebound yang disambar Beto juga masih meleset dari sasaran.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya