Hasil NBA : Tanpa Giannis, Bucks Dihajar Knicks

Giannis absen di laga NBA hari ini karena cedera lutut ringan.

oleh Thomas diperbarui 28 Mar 2021, 11:30 WIB
Ilustrasi NBA

Liputan6.com, Jakarta- Milwaukee Bucks dipermalukan tamunya New York Knicks 96-102 pada lanjutan NBA, Minggu (28/3/2021) pagi WIB. Bucks tak berdaya tanpa pemain andalannya Giannis Antetokounmpo.

Pada laga yang digelar di Fiserv Forum itu, Giannis Antetokounmpo terpaksa absen karena mengalami cedera lutut ringan. Tak cuma Giannis, Bucks juga tak menurunkan Jrue Holiday, Khris Middleton, Donte DiVincenzo dan Bobby Portis.

Bucks praktis cuma main dengan delapan pemain saja. Sedangkan Knicks juga tak diperkuat pemain andalannya Julius Randle.

Meski banyak pemain tak bisa main, Bucks mampu memberikan perlawanan sengit. Para pemain pelapis Bucks tampil cukup menjanjikan di laga ini.

Adik Giannis, Thanasis Antetokounmpo hampir membuat triple double dengan 23 poin, 10 rebound dan lima assists. Sedangkan Jordan Nwora menghasilkan 21 angka dan 10 rebound.

 

Saksikan Video Menarik Berikut Ini:


Celtics

Ilustrasi NBA (Liputan6.com/Abdillah)

Di laga lainnya Boston Celtcis sukses meraih kemenangan 111-84 atas tuan rumah Oklahoma City Thunder. Celtics sempat tertinggal cukup jauh di awal pertandingan.

Celtics bisa bangkit terutama di kuarter keempat. Pasukan Brad Steven melesakkan 35 poin di kuarter terakhir dan meredam Thunder hanya menghasilkan 94 angka.

Duet Jayson Tatum dan Jaylen Brown jadi bintang kemenangan Celtics. Tatum melesakan 27 angka. Sedangkan Brown menyumbangkan 25 poin.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya