Liputan6.com, Jakarta - Proses akad nikah Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah yang digelar pada Sabtu, 3 Maret 2021 menjadi sorotan publik. Salah satu prosesi yang dilalui mereka di acara syukuran akad kali ini adalah pemotongan kue pernikahan.
Kue mewah berbentuk istana setinggi tiga meter terlihat terpajang di Ballroom Hotel Raffles Kuningan, Jakarta. Hal itu di ungkap Indra Herlambang dan Okky Lukman yang menjadi host di acara syukuran akad Atta dan Aurel Hermansyah.
"Coba dilihat di atas panggung itu, sudah ada kue pengantin yang cantik sekali. Tingginya sampai 3 meter, dihiasi juga boneka mereka berdua, pakai baju Minang," kata Indra Herlambang.
Baca Juga
Advertisement
Indra menjelaskan kue pengantin itu dipotong dari atas sampai bawah. Hal ini berarti kebahagian Atta dan Aurel akan turun temurun ke anak cucu mereka. Selain itu, Okky menambahkan prosesi ini juga contoh awal kerja sama mereka karena memotong kue secara bersama.
Kue pengantin mewah tersebut dipotong bersama Atta dan Aurel dengan kompak mengenakan busana adat Minangkabau. Diketahui busana itu berasal dari suku asalnya Atta dan Aurel tampil dalam balutan kebaya Minang modern dan suntiang.
Usai dipotong kue, prosesi selanjutnya, yakni suap-suapan kue penganti Atta dan Aurel. Mereka saling suap kue satu sama lain dan terlihat senyum dan bahagia keduanya.
"Semoga selamanya seperti ini mereka berdua saling sayang dan saling memberikan suapan kasih sayang dan cinta," kata Indra Herlambang soal acara syukuran akad Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Simbol Timbal Balik
Momen pemotongan kue yang dilakukan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah tersebut ternyata memiliki simbol tersendiri. Hal itu di ungkap oleh ibu kandung Aurel, Krisdayanti. Ia menyebut prosesi pemotongan kue pengantin adalah simbol timbal balik.
"Kita lihat bagaimana tadi prosesi potong kue, itu adalah simbol timbal balik karena habis potong kue mereka suap-suapan, itu simbol timbal balik daripada pemenuhan kebutuhan satu sama lain," kata Krisdayanti.
Perempuan berusia 46 tahun itu berpesan kepada Atta dan Aurel untuk selalu bersama apapun yang terjadi. Atta dan Aurel harus saling menerima pasangan satu sama lain dari kelebihan dan kekurangannya.
"Kuncinya di mereka, mereka yang akan menyeberangi lautan, pasti ketemu ombak, pasti ketemu badai. Jadi kita doakan mereka selalu bersama," lanjut Krisdayanti. (Muhammad Thoifur)
Baca Juga
Advertisement