Liputan6.com, Kanada - Seekor anjing di Kanada, baru-baru ini mencuri perhatian publik berkat aksinya menyelamatkan pemiliknya yang pingsan di jalan karena kejang.
Melansir dari India Times, Selasa (6/4/2021), kisahnya bermula ketika pria bernama Haley Moore sedang berjalan-jalan dengan anjingnya, di sekitar Ottawa, pada Selasa pagi. Namun, dia tiba-tiba jatuh di dekat trotoar dan pingsan.
Baca Juga
Advertisement
Insiden tersebut tertangkap kamera keamanan warga sekitar yang menunjukkan Moore sedang berjalan-jalan dengan anjingnya di sisi jalan ketika dia tampak tersandung dan jatuh ke jalan masuk.
Melihat tubuh pemiliknya tak berdaya, anjing itu segera memeriksa pemiliknya dan berlari ke jalan untuk meminta bantuan. Anjing itu bahkan menghentikan mobil yang melintas dengan berdiri di tengah jalan.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Anjing Berhentikan Mobil yang Melintas
Dryden Oatway, seorang pengemudi yang berhenti untuk membantu Moore terkejut dengan aksi anjing itu.
“Sangat mengesankan, anjing itu benar-benar menghalangi jalan saya. Dia seperti mundur ke jalan untuk memblokir truk saya,” kata Oatway kepada Inside Edition.
“Sepanjang waktu dia mundur ke jalan, dia memperhatikan Haley dan tidak berpaling darinya. Dia menjaga jarak dari saya, tapi memastikan pemiliknya baik-baik saja dan itu luar biasa,” tambahnya.
Advertisement
Jalani Perawatan Medis
Oatway lalu melompat keluar dari truknya untuk memeriksa Haley. Sementara itu, anjing itu menarik perhatian warga yang melintas, yang juga berhenti untuk membantu.
Setelah melihat kondisi Haley, mereka kemudian memanggil ambulans untuk Moore dan segera menghubungi orangtuanya.
Moore kemudian menjalani perawatan medis. Kini dia telah pulih namun tidak tahu apa menyebabkan dia kejang mendadak.