Ikut Google, Xiaomi dan Oppo Juga Bakal Bikin Chipset Buatan Sendiri

Sebuah laporan terkini beredar di internet, Oppo dan Xiaomi akan mengikuti jejak Google dan Apple bakal bikin chipset buatan mereka sendiri.

oleh Arief Rahman H diperbarui 12 Apr 2021, 06:30 WIB
Ilustrasi chipset, prosesor.

Liputan6.com, Jakarta - Google dikabarkan tengah bersiap membuat chipset untuk smartphone besutannya sendiri, yakni Pixel 6. Adapun Pixel 6 akan menjadi ponsel pertama perusahaan yang akan menggunakan chipset baru tersebut.

Sebuah laporan terkini beredar di internet, Oppo dan Xiaomi akan mengikuti jejak Google dan Apple bakal bikin chipset buatan mereka sendiri.

Mengutip DigiTimes via Tech Radar, Senin (12/4/2021), chipset buatan kedua perusahaan asal Tiongkok ini diprediksi baru akan meluncur di pasaran pada akhir 2021 atau paling awal 2022.

Berhubung Xiaomi dan Oppo baru saja meluncurkan smartphone, tampaknya kedua perusahaan akan menunda perilisan perangkat untuk hingga waktu yang belum ditentukan.

Meski begitu, kabar Oppo dan Xiaomi membuat chipset smartphone mereka sendiri ini cukup menarik ditunggu perkembangannya. Toh, kedua perusahaan tersebut merupakan dua pemain besar di industri smartphone.

 


Perkembangan Chipset

Bicara tentang chipset buatan sendiri, Apple memang lebih unggul ketimbang pembuat smartphone lainnya.

Hal ini dibuktikan lewat peluncuran A14 Bionic di iPhone 12 yang mampu mengoptimalkan kemampuan hardware dan software. Ini adalah strategi yang sedang dikejar Apple untuk lini produk komputernya.

 


Masih Andalkan Qualcomm

Hingga saat ini, mayoritas pembuat smartphone Android mengandalkan chipset yang dibuat oleh Qualcomm untuk memberi daya pada perangkat mereka.

Meskipun produsen termasuk Samsung dan Huawei sudah mengembangkan solusi silikon mereka sendiri untuk digunakan di smartphone tertentu.

Jika kabar ini benar, Google, Oppo, dan Xiaomi akan menjadi perusahaan pembuat ponsel terkenal lainnya yang akan mengikuti jejak Samsung dan Huawei yang memproduksi chipset sendiri untuk lini smartphone mereka.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya