Wow, Jakarta Jadi Kota dengan Harga Tas Wanita Termahal Kedua di Dunia

Jakarta merupakan salah satu dari 25 kota termahal di dunia berdasarkan Global Wealth and Lifestyle Report 2021.

oleh Andina Librianty diperbarui 13 Apr 2021, 19:00 WIB
Rumah mode mewah Dior meluncurkan capsule collection terbaru, edisi eksklusif menyambut Ramadan. (Tangkapan Layar Dior)

Liputan6.com, Jakarta - Ibu Kota Indonesia, Jakarta, merupakan salah satu dari 25 kota termahal di dunia berdasarkan Global Wealth and Lifestyle Report 2021. Peringkat ini didasarkan pada harga barang-barang mewah yang dibeli oleh individu berpenghasilan tinggi dan sangat tinggi (HNWIs) di 25 kota di dunia.

Dilansir CNBC pada Selasa (13/4/2021), pandemi telah mengubah kebiasaan belanja konsumen. Ada perubahan besar karena empat dari 18 barang mewah berubah.

Pelatih pribadi, jamuan pernikahan, botox, dan piano keluar dari daftar barang mewah. Sebagai gantinya adalah sepeda, treadmill, asuransi kesehatan, dan paket teknologi termasuk laptop dan ponsel.

Jakarta menempati posisi dominan dalam dua produk yaitu tas wanita dan whisky. Dari daftar 25 kota, Jakarta menempati posisi kedua dalam peringkat harga barang mewah tas wanita, dan peringkat ketiga untuk whisky.

Secara keseluruhan, barang mewah yang mengalami penurunan harga terbesar dalam dolar AS adalah sepatu wanita 11,7 persen, hotel suite 9,3 persen, dan wine 5,3 persen. Sementara yang mengalami peningkatan terbesar yaitu penerbangan kelas bisnis 11,4 persen, whisky 9,9 persen, dan jam tangan 6,6 persen.

Global Wealth and Lifestyle Report 2021 menyebutkan bahwa Asia merupakan kawasan paling mahal bagi orang-orang kaya.

Asia pun diperkirakan akan mempertahankan posisinya sebagai kawasan termahal di dunia bagi orang kaya dalam beberapa tahun mendatang. Hal ini disebabkan pertumbuhan ekonomi kawasan Asia yang terus berlanjut dengan cepat.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:


Jakarta Masuk Daftar Kota Termahal di Dunia, Peringkat Berapa?

Suasana gedung perkantoran di Jakarta, Sabtu (17/10/2020). International Monetary Fund (IMF) memangkas proyeksi pertumbuhan ekonomi Indonesia 2020 menjadi minus 1,5 persen pada Oktober, lebih rendah dari proyeksi sebelumnya pada Juni sebesar minus 0,3 persen. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Bank Julius Baer merilis Global Wealth and Lifestyle Report 2021, yang berisi daftar kota termahal di dunia. Ibu Kota Indonesia, Jakarta berada di peringkat ke 20 dari daftar 25 kota termahal di dunia.

Dikutip dari CNBC pada Selasa (13/2/2021), Asia menjadi tempat termahal di dunia. Asia dinilai memiliki ketahanan menjaga harga tetap tinggi meski di tengah pandemi Covid-19.

Global Wealth and Lifestyle Report 2021 menyebutkan bahwa Asia merupakan kawasan paling mahal bagi individu berpenghasilan tinggi dan sangat tinggi (HNWIs).

Empat dari lima kota termahal untuk HNWIs, yakni individu dengan USD 1 juta atau lebih aset yang dapat diinvestasikan, kini berada di Asia.

Berikut 25 kota termahal di dunia tersebut:

1. Shanghai

2. Tokyo

3. Hong Kong

4. Monako

5. Taipei

6. Zurich

7. Paris

8. London

9. Singapura

10. New York

11. Bangkok

12. Dubai

13. Milan

14. Sidney

15. Barcelona

16. Manila

17. Frankfurt

18. Moskow

19. Miami

20. Jakarta

21. Sao Paulo2

2. Mumbai

23. Mexico City

24. Vancouver

25. Johannesburg


Berdasarkan Harga Barang

Suasana arus lalu lintas di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta, Kamis (5/11/2020). Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat ekonomi Indonesia pada kuartal III-2020 minus 3,49 persen, Indonesia dipastikan resesi karena pertumbuhan ekonomi dua kali mengalami minus. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Shanghai, China, naik ke peringkat teratas dari 25 kota di dunia sebagai tempat termahal. Posisi tersebut sebelumnya ditempati oleh Hong Kong. Jepang stabil di peringkat kedua.

"Covid tidak menjadi epidemi di Asia dengan cara yang sama seperti negara lain dalam indeks," kata kepala manajemen pasar dan kekayaan untuk Asia Pasifik di Bank Julius Baer, Rajesh Manwani.

Peringkat ini berdasarkan pada harga barang-barang mewah yang dibeli oleh orang-orang kaya di 25 kota tersebut. 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya