Paul Scholes Bikin Prediksi Berani untuk Kemungkinan Final Liga Europa MU vs Arsenal

Paul Scholes dengan berani memprediksi Manchester United akan mengalahkan Arsenal jika kedua belah pihak bentrok di final Liga Europa.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 17 Apr 2021, 18:00 WIB
Legenda Manchester United atau MU Paul Scholes (Stefanus Ian/AFP)

Liputan6.com, Manchester - Manchester United atau MU dan Arsenal lolos ke semifinal Liga Europa 2020-21. Ada peluang dua tim Liga Inggris bentrok di final.

MU akan menghadapi AS Roma di semifinal Liga Europa. Sementara Arsenal akan melawan mantan manajernya, Unai Emery, yang kini melatih Villarreal.

Media Inggris telah memimpikan final Liga Europa sesama tim Liga Inggris. Mantan pemain MU Paul Scholes juga ditanya tentang kemungkinan tersebut.

"Itu akan bagus," kata Scholes yang kini menjadi pundit di BT Sport seperti dikutip Sportskeeda.

 

Saksikan Video Liga Europa di Bawah Ini


MU menang

Gelandang Manchester United atau MU Bruno Fernandes dalam laga kontra Granada pada leg kedua perempat final Liga Europa di Old Trafford, Jumat (16/4/2021) dini hari WIB. (AP Photo/Dave Thompson)

Bahkan, Scholes yakin MU akan menjadi pemenang jika bertemu Arsenal di final Liga Europa. Meski demikian, pria yang membantu MU juara Liga Inggris sebanyak 11 kali itu mengakui Arsenal punya pengalaman memenangkan trofi.

"Arsenal, bermain melawan mereka, Anda ingin mereka (MU) memenangkannya. Tim mana pun yang tersisa dalam kompetisi ini, mereka tidak akan mengkhawatirkannya," ucapnya.

"Satu-satunya hal yang dimiliki Arsenal adalah pengalaman menang. Laga besar, mereka mengalahkan City di final Piala FA bersama Arteta. Mereka tidak terlalu bagus tahun ini, tapi itu akan membuat Anda sedikit khawatir."

"Saya masih berpikir MU akan memenanginya," pungkas Scholes.


Joe Cole

Penyerang Manchester United, Edinson Cavani berebut bola dengan gelandang Granada, Yangel Herrera dalam leg kedua perempat final Liga Europa di Stadion Old Trafford, Jumat dinihari WIB (16/4/2021). MU menunjukkan dominasinya atas Granada usai mencatat kemenangan 2-0. (AP Photo/Dave Thompson)

Scholes bukanlah pundit pertama yang memprediksi kemenangan MU atas Arsenal. Maret lalu, Joe Cole juga menjagokan MU untuk tampil maksimal musim ini.untuk tampil maksimal musim ini. Dia berkata:

"Manchester United untuk saya sepanjang jalan," kata mantan pemain Chelsea itu. "Bagi saya, Arsenal, saya suka menonton apa yang dilakukan Arteta di sana, saya hanya berpikir Manchester United bakal memiliki lebih banyak pengalaman."

"Jika itu final dan akan menjadi final yang hebat. Semoga saja, semoga itu terjadi, saya pikir Manchester United akan menyelesaikannya," tandas Cole.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya