Liputan6.com, Jakarta Bahagia dirasakan Raffi Ahmad saat mengetahui Nagita Slavina hamil anak kedua. Personel Bukan Bintang Biasa itu sedang rapat di rumahnya dengan pemilik lama Cilegon FC saat kabar bahagia itu datang.
Saat rapat berlangsung Gigi sapaan akrab Nagita Slavina, menghubungi dan meminta Raffi Ahmad segera menemuinya.
Baca Juga
Advertisement
"Gue lagi meeting bola sama yang punya Rans Cilegon sebelumnya. Lagi mau deal-dealan sama Rans Cilegon. Lagi ngobrol sama Rans Cilegon di bawah, Nagita tiba-tiba suruh (gue) naik ke atas," ucap Raffi Ahmad saat berbincang di kanal YouTube Taulany TV, baru-baru ini.
Kesal
Bintang film 40 Hari Bangkitnya Pocong itu semula kesal karena Nagita Slavina berkukuh minta ditemui, apalagi ia sedang rapat penting.
"Gue tuh kadang paling bete, paling kesal sama Gigi. Sudah tahu kalau gue kerja, meeting di bawah dia neleponin melulu. (Gue bilang:) Ada apaan sih? Entar dulu lagi meeting," Raffi bercerita.
Advertisement
Kaget
Usai rapat, Raffi Ahmad menemui wanita yang dinikahinya pada 17 Oktober 2014. Ternyata sang istri memamerkan hasil testpack. "Naik gue langsung. Pas gue buka kamar dia langsung pegang (hasil) testpack ke tangan kanan atau ke tangan kirinya. Wah kaget," Raffi menyambung.
Dua Kebahagiaan
Raffi Ahmad bersyukur mendapat dua kebahagian sekaligus pada hari yang sama.
"Akhirnya gue teken deal sama Rans Cilegon. Nagita baru kasih tahu juga ada bayi di kandungan. Ceritanya belum gue ceritain lo, tadinya mau di kanal YouTube gue jadi kelepasan di sini," pelantun "Tergila-gila" mengakhiri.
Advertisement