Liputan6.com, Jakarta Film Wiro Sableng: Pendekar Kapak Maut Naga Geni 212 kini tayang di layanan streaming Vidio. Dirilis pada 2018 lalu, film laga komedi ini meraih tiga Piala Citra sekaligus dan dinobatkan sebagai Film Box Office Terbaik di ajang Indonesia Box Office Movie Awards.
Wiro Sableng bercerita tentang seorang anak yang lahir dan diberi nama dengan Wira Saksana (Vino G. Bastian). Wira kecil harus menyaksikan kematian orangtuanya sendiri. Ayah dan ibunya dibunuh oleh pendekar yang memiliki ilmu hitam.
Advertisement
Pendekar itu juga dikenal akan sifatnya yang suka membuat keributan hingga dunia menjadi kacau. Wira yang dulu juga hampir terbunuh, ternyata berhasil diselamatkan oleh seorang guru sakti bernama Sinto Gendheng (Ruth Marini). Ia kemudian diasah bakatnya untuk menjadi pendekar tangguh dan namanya diubah menjadi Wiro Sableng.
Guru Sinto kemudian menugaskannya untuk mencari pendekar beraliran hitam tadi, yang kemudian diketahui bernama Mahesa Birawa (Yayan Ruhiyan). Mahesa ternyata adalah mantan murid Sinto yang berkhianat.
Saksikan video pilihan berikut ini
Petualangan Seru
Dalam perjalanannya, Wiro Sableng bertemu dua pendekar lain, yakni Anggini (Sherina Munaf) dan Bujang Gila Tapak Sakti (Fariz Alfarazi). Keduanya lalu ikut membantu Wiro untuk menemukan Mahesa.
Setelah berkelana, mereka menemukan fakta bahwa Mahesa adalah pendekar yang tidak biasa. Wiro Sableng, Anggini, dan Bujang Gila Tapak Sakti kemudian terlibat dalam sebuah petualangan yang seru dan menegangkan.
Lalu, akankah kesaktian Mahesa mampu dikalahkan oleh Wiro Sableng? Temukan jawabannya dengan nonton Wiro Sabaleng: Pendekar Kapak Maut Naga Geni 212 di platform streaming Vidio.
Penulis: Isyhari Maheswar
Advertisement