3 Karakteristik Gamer di Indonesia

Main game bukan lagi dianggap sebagai hobi dan hiburan semata. Dan ternyata, tiap gamer ini punya tipikal yang berbeda-beda lho. Secara umum ada 3 karakteristik gamer di Indonesia.

oleh Liputan6 diperbarui 14 Nov 2012, 16:36 WIB
Liputan6.com, Jakarta: Main game bukan lagi dianggap sebagai hobi dan hiburan semata. Dan ternyata, tiap gamer ini punya tipikal yang berbeda-beda lho. Menurut Irvan Noor, development team Indogamers yang ditemui di acara seminar Game Online di Hotel Millenium, Rabu (14/11/2012), secara umum ada tiga karakteristik gamer di Indonesia.

1. Casual Gamers
Casual gamer cenderung main game dalam genre apapun, yang gameplay-nya mudah. Dari segi waktu mereka biasanya tidak terlalu banyak nge-game. Para casual gamer lebih peduli pada chit-chat dan pertemanan karena mereka menitikberatkan pada sosialisasinya khusunya game online.

Bagi mereka, main game hanya untuk sosialisasi saja. Keahlian bermain game mereka pun biasa-biasa saja. Para casual gamer bisa bermain game di komputer pribadi secara online, meskipun sekarang mereka juga mulai bermain lewat konsol game dan ponsel. Mereka cenderung peduli dengan grafis. Kebanyakan casual gamer didominasi oleh perempuan.

2. Hardcore Gamer
Para hardcore gamer cenderung lebih banyak konotasi negatif daripada positifnya. Mereka bisa bermain game berjam-jam. Dinamakan hardcore karena mereka menjadikan game sebagai segala-galanya dan hobi utama. Mereka sampai ikut kompetisi, sering bersaing dalam turnamen yang terorganisir.

Ketika ada waktu luang, yang mereka pikirkan pasti langsung bermain game. Contoh kasus pernah terjadi di China, ada seorang gamer tidak pulang dua bulan ke rumahnya, bahkan tidak mandi. "Makan tidur semuanya disitu", jelas Irvan.

Para hardcore gamer umumnya tidak peduli dengan tampilan grafis, yang penting gameplay-nya enak dimainkan. Menurut Irvan, para hardcore gamer rela membeli mouse seharga Rp 1 juta. "Beli kaos Rp 200 ribu mereka mikir-mikir, tapi beli glit (lapisan bawah mouse) seharga Rp 350 ribu mereka gak mikir panjang", candanya lagi.

Hardcore gamer ini kalau berkumpul biasanya tidak bisa membaur atau bersosialisasi, kalau pun ngobrol yang diobrolin seputar game dan perkembangannya. Mereka biasanya punya segala jenis konsol game dari yang jaman dulu hingga yang terbaru.

3. True Gamers
Mereka ini adalah gamer yang punya tingkat kedewasaan paling tinggi. Skill bermain game-nya dibawah hardcore, tapi mereka bisa bersosialisasi. Mereka mau main game karena memang ingin bermain. Main game bagi mereka adalah having fun, mereka juga tidak pernah memilih-milih genre. Semua dimainin saja.

Nah, termasuk golongan manakah Anda?

(dew)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya