Liputan6.com, Jakarta Dalam rangka memperingati hari Kartini, PT Asuransi Kredit Indonesia atau Askrindo, anggota Holding Perasuransian dan Penjaminan, Indonesia Finansial Grup (IFG) melakukan serangkaian kegiatan yang melibatkan perempuan.
Kegiatan Askrindo Peduli Lingkungan kali ini yakni menanam pohon di bantaran Hulu Sungai Ciliwung. Ada pun tema kegiatannya yakni Women for Green: “Menanam untuk masa depan”.
Advertisement
Corporate Communication Askrindo, Luluk Lukmiyati, mengatakan kegiatan ini dilakukan dalam rangka memperingati Hari Kartini yang jatuh pada 21 April dan juga Hari Bumi pada 22 April.
Hal ini merupakan bentuk wujud kepedulian perusahaan terhadap lingkungan sejalan dengan program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) Askrindo Peduli Lingkungan.
“Tanam pohon ini merupakan puncak rangkaian kegiatan yang sudah dilakukan sebelumnya yakni Berbagi Takjil Bagi Pedagang Perempuan di Pasar Paseban dan Webinar : Wonder Woman Askrindo. Kegiatan yang didominasi oleh perempuan ini untuk menunjukkan peran aktif perempuan yang peduli terhadap lingkungan dan sesama,” ujar Luluk.
Selain melibatkan Milenial Perempuan, Askrindo juga bekerjasama dengan Yayasan Lintas Sungai Abadi (Yalisa) yakni lembaga non formal yang bergerak di bidang lingkungan. Kepedulian terhadap lingkungan diperlukan untuk mengembalikan Indonesia sebagai paru-paru dunia.
Erick Thohir Tetapkan Direktur Baru Askrindo
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir pada Senin (29/3) menetapkan pergantian Direktur Baru di PT Asuransi Kredit Indonesia atau Askrindo, anggota Holding BUMN Perasuransian dan Penjaminan, Indonesia Financial Group (IFG).
Keputusan itu tertuang dalam SK Menteri Badan Usaha Milik Negara Nomor: SK-104/MBU/03/2021 dan SK Direktur Utama PT Bahana Pembinaan Usaha Indonesia (Persero) Nomor : 04/SK-DIR/RUPS-AP/BPUI/III/2021 tentang Pemberhentian, Perubahan Nomenklatur Jabatan dan Pengangkatan Anggota-Anggota Direksi PT Asuransi Kredit Indonesia.
BACA JUGA
Ucapan Belasungkawa Para Menteri Ekonomi atas Tenggelamnya Kapal Selam KRI Nanggala 402 Kementerian BUMN melakukan perubahan nomenklatur dari semula Direktur Operasional Komersil dan Direktur Operasional Ritel menjadi Direktur Operasional.
Dengan demikian, Kementerian BUMN memberhentikan dengan hormat Dwi Agus Sumarsono dan Anton Fadjar Siregar, serta mengangkat Erwan Djoko Hermawan sebagai Direktur Operasional PT Askrindo.
Pemegang saham menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang tinggi kepada Direktur yang telah selesai bertugas atas kerja keras, dedikasi serta kontribusi bagi kemajuan PT Askrindo selama memangku jabatan.
"Manajemen berharap Direktur yang baru dapat membawa PT Askrindo menjadi perusahaan penanggung risiko yang unggul dengan layanan global guna mendukung perekonomian nasional," kata Direktur Utama Askrindo Dedi Sunardi, Selasa (30/3/2021).
Adapun susunan Direksi PT Askrindo yang baru :
Direktur Utama: Dedi Sunardi
Direktur Keuangan: Liston Simanjuntak
Direktur Teknik: Vincentius Wilianto
Direktur Kepatuhan & SDM: Kun Wahyu Wardana
Direktur Operasional: Erwan Djoko Hermawan
Advertisement