Liputan6.com, Milan - Perjalanan Liga Italia musim 2020/21 di luar dugaan. AC Milan yang keluar sebagai juara paruh musim justru harus terlempar ke posisi kelima.
Ya, Rossoneri kini malah harus berjuang untuk finis di zona Liga Champions alih-alih merebut gelar juara Liga Italia. Sebagai gantinya, Inter Milan lah yang kini memimpin klasemen.
Advertisement
Inter Milan mengoleksi 79 poin, hasil dari 24 kali menang 7 imbang, dan 2 kalah. Sementara itu, AC Milan ada di posisi kelima dengan 66 poin.
Akhir pekan ini, peluang Inter Milan juara bisa membesar. Syaratnya, pasukan Antonio Conte harus menang atas tuan rumah Crotone.
Di sisi lain, AC Milan harus menjamu Benevento di San Siro. Armada Stefano Pioli harus menang agar bisa finis di zona Liga Champions.
Berikut klasemen Liga Italia selengkapnya.
Saksikan Video Liga Italia di Bawah Ini
Jadwal Liga Italia
Sabtu 1 April 2021
20.00 WIB, Verona vs Spezia
23.00 WIB, Crotone vs Inter Milan
Minggu 2 April 2021
01.45 WIB, AC Milan vs Benevento
17.30 WIB, Lazio vs Genoa
20.00 WIB, Sassuolo vs Atalanta
20.00 WIB, Bologna vs Fiorentina
23.00 WIB, Udinese vs Juventus
Advertisement