3 Alasan Kasus Covid-19 di Kota Malang Meningkat

Akan tetapi, dikatakan Husnul, ada tiga alasan yang bisa jadi menyebabkan kenaikan kasus Covid-19 di Kota Malang.

oleh Liputan6.com diperbarui 30 Apr 2021, 20:23 WIB
Seorang warga lanjut usia (lansia) di Kota Malang disuntik vaksin Covid-19 di layanan sistem drive thr yang digelar satu hari saja bertepatan dengan HUT ke-107 Kota Malang pada 1 April 2021 (Liputan6.com/Zainul Arifirin)

Liputan6.com, Surabaya - Kepala Dinkes Kota Malang Husnul Muarif mengatakan, hingga saat ini dirinya belum mengetahui pasti penyebab kenaikan kasus Covid-19 di Malang.

Akan tetapi, dikatakan Husnul, ada tiga alasan yang bisa jadi menyebabkan kenaikan kasus Covid-19 di Kota Malang.

"Dari pengamatan, mungkin saja itu dikarenakan mobilisasi masyarakat Kota Malang," ujar Husnul, Jumat (30/4/2021) seperti dikutip dari TimesIndonesia.

Kata Husnul, dari mobilisasi, seperti pada pertokoan hingga pasar yang menurutnya cukup tinggi tersebut, tak diimbangi oleh penerapan porotokol kesehatan (prokes) yang ketat.

"Selain itu, adanya kesadaran dari masyarakat yang merasa terpapar itu harusnya juga bisa segera memastikannya di laboratorium," katanya.

Oleh karena itu, Husnul mengimbau kepada masyarakat Kota Malang dalam memasuki minggu-minggu terakhir Ramadan dan mendekati hari raya Idul Fitri ini untuk tetap membatasi mobilitasnya dan tak lupa untuk tetap menerapkan prokes yang ketat.

Saksikan video pilihan di bawah ini:


Naik Signifikan

Kasus Covid-19 di Kota Malang beberapa hari terakhir mengalami peningkatan yang cukup pesat. Menurut data Pemkot Malang, pada tanggal 25 April hingga 29 April 2021, kasus konfirmasi positif Covid-19 berada di angka lebih dari 10 kasus per harinya.

Kemudian yang paling tinggi, berada di tanggal 26 April dan 29 April 2021, yakni terdapat 20 penambahan kasus konfirmasi positif Covid-19.

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya