Kiano Tiger Wong Anak Baim Wong dan Paula Verhoeven Positif Flu Singapura

Anak Baim Wong dan Paula Verhoeven, Kiano Tiger Wong positif Flu Singapura

oleh Sapto Purnomo diperbarui 30 Apr 2021, 18:20 WIB
Baim Wong dan Paula Verhoeven telah menikah pada tahun 2019 silam. Kala itu, keduanya tak butuh waktu lama untuk melanjutkan hubungannya ke jenjang pernikahan. Hingga kini telah dikaruniai seorang anak, Kiano Tiger Wong. (Instagram/Paulaverhoeven)

Liputan6.com, Jakarta Kiano Tiger Wong buah cinta Baim Wong dan Paula Verhoeven, sempat mengalami demam tinggi. Tak hanya itu, sekujur tubuh Kiano juga dipenuhi oleh binti-bintik merah yang sempat membuat Paula Verhoeven panik.

Hal itu diungkapkan wanita yang dinikahi oleh Baim Wong pada 22 November 2018 dalam kanal YouTube Baim Paula.

"Lihat tuh pahanya merah-merah, tangannya juga, telapak kakinya juga," ucap Paula dalam video bertajuk Kiano positif kena Flu Singapore, Kamis (29/4/2021).


Flu Singapura

Baim Wong, Kiano Tiger Wong, dan Paula Verhoeven. (Foto: Instagram @baimwong)

Melihat kondisi anaknyanya kian memprihatinkan, Paula Verhoeven membawa Kiano ke dokter. Dia kaget saat diberitahu putranya positif Flu Singapura.

"Ditanyain aja sebelum itu ada yang kena Flu Singapura enggak? Setelahnya Kiano juga bisa, jadi mereka dapat di tempat yang sama," kata dokter kepada Paula.


Perkiraan

Baim Wong dan Kiano Tiger Wong. (Foto: Instagram @baimwong)

Dokter sempat mengira Kiano Tiger Wong demam lantaran baru saja divaksin MR. Namun, ternyata buah cinta Baim Wong dan Paula Verhoeven terkena Flu Singapura.

"Saya pikir, awalnya karena, kan, bisa kayak (vaksin) campak itu juga, vaksin MR, itu bisa begitu. Tapi, kok, jadi gede-gede, jadi ke sana," ucapnya.


Tertular

Kabar bahagia menyelimuti keluarga kecil Baim Wong dan Paula Verhoeven. Pasalnya, kini Payla tengah mengandung anak kedua. Si tampan Kiano Tiger Wong pun akan menjadi seorang kakak, meski usianya belum genap satu tahun. (Instagram/baimwong)

Diduga Kiano tertular penyakit itu ketika berada di kolam renang. Dokter pun meminta Paula Verhoeven untuk memastikan apakah orang lain yang satu kolam dengan Kiano saat itu ada yang mengalami sakit serupa.

"Jadi, mereka dapat di tempat yang sama. Maksudnya, kan, di kolam itu pasti sudah ada (yang terkena Flu Singapura)," kata dokter kepada Paula Verhoeven.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya