Inter Milan Kunci Scudetto Tanpa Bertanding

Inter Milan sukses memastikan diri merebut Scudetto pada Minggu (2/5/2021) tanpa perlu turun bertanding.

oleh Thomas diperbarui 02 Mei 2021, 23:02 WIB
Christian Eriksen dari Inter Milan merayakan gol pertama timnya selama pertandingan sepak bola Liga Italia lawan Crotone di Stadion Ezio Scida di Crotone, Italia, Sabtu, 1 Mei 2021. (Francesco Mazzitello / LaPresse Melalui AP)

Liputan6.com, Jakarta- Inter Milan dipastikan menjadi juara Liga Italia 2020-2021. Scudetto dikunci La Beneamata pada Minggu (2/5/2021) malam WIB tanpa perlu turun bertanding.

Kepastian pasukan Antonio Conte menjuarai Liga Italia 2020-2021 diddapat usai peringkat dua Atalanta ditahan imbang 1-1 oleh Sassuolo pada Minggu malam.

Inter sudah menang 2-0 atas Crotone sehari sebelumnya. Kemenangan atas Crotone membuat Inter cuma butuh satu poin saja untuk mengunci Scudetto.

Namun karena Atalanta gagal menang saat dijamu Sassuolo maka Inter Milan bisa mengunci Scudetto tanpa perlu turun bertanding.

Inter Milan unggul 12 poin dari Atalanta dengan tersisa empat laga lagi. Inter takkan bisa lagi digusur Atalanta karena unggul rekor pertemuan.

Saksikan Video Menarik Ini


Scudetto Perdana Sejak 2010

Inter membuka keunggulan lewat gol pemain pengganti Christian Eriksen di menit 69. Inter kemudian menggandakannya sekaligus menegaskan kemenangan melalui gol Achraf Hakimi di menit 90+1. (Foto: AP/LaPresse/Francesco Mazzitello)

Ini menjadi Scudetto pertama Inter sejak tahun 2010. Terakhir kali Inter juara ketika dipegang Jose Mourinho dengan merebut treble.

Inter Milan sukses mengakhiri dominasi Juventus yang sembilan musim terakhir selalu juara Liga Italia. Uniknya dominasi Juventus dimulai oleh Conte. Kini Conte juga yang mengakhirinya bersama Inter.


Klasemen

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya