Liputan6.com, Jakarta Sudah 8 tahun Ustaz Jefri Al Bukhori meninggal dunia. Namun sang istri, Umi Pipik, masih ingat betul momen sangat menyedihkan tersebut.
Saat Uje meninggal dunia, Umi Pipik berpikir untuk bisa ikut menyusul kepergian sang suami. Dia tak kuat ditinggal Uje.
Advertisement
"Jadi pas Uje tiba-tiba meninggal secara mendadak, saat itu saya enggak semangat. Sudah enggak mau ngapa-ngapain. Malah mau mati bareng. Aduh kok belum siap untuk ditinggal," kata Umi Pipik dalam channel YouTube Venna Melinda.
Umi Pipik mengaku tak siap ditinggal Uje karena tak tahu bagaimana bisa menghidupi keempat anaknya. Sebab, selama menjadi istri Uje, dia tak pernah bekerja dan menghasilkan uang.
"Pas Uje meninggal kok enggak siap ya. Pas meninggal kenapa saya lagi ya Allah. Anak saya masih kecil-kecil kenapa harus dia yang diambil, kenapa enggak orang lain nanti saya cari nafkahnya gimana. Itu saya pertanyannya banyak sekali," imbuh dia.
Simak Video Berikut Ini:
Tak mau makan apapun
Bahkan saking sedih dan tak kuat menghadapi masa depannya, suatu hari Umi Pipik tak makanan apapun.
Hingga anak pertamanya, Adiba terus mencoba membujuknya. Kala itu, Adiba mampu membangkitkan Umi Pipik.
"Sampai Adiba bisikin saya dengan kalimat, emang dengan umi begini terus bisa bikin Abi balik lagi? Disitu saya deg, seolah-olah kaya ditampar. Anak kamu aja bisa kuat. Kenapa kamu gak," ucap Umi Pipik.
Ibunda Abidzar ini akhirnya bangkit dan mencoba menata hidupnya lagi dan mencoba menjadi penceramah walau hanya modal nekat saja.
"Ya ampun saya bukan lulusan pesantren dan pendidikan agama saya segitu aja. Karena cuma punya suami ustaz. Ini saya mesti ngomong apa? Akhirnya saya inget kata-kata terakhir beliau, apa ini amanahnya (Jadi Penceramah). Ya bismillah aja," pungkasnya.
(Nur Ulfa/Dream.co.id)
Advertisement