Aksi Hotman Paris Turun ke Dapur dengan Jas dan Berlian Mahal

Aksi Hotman Paris turun ke dapur untuk memasak ayam kari dengan pakaian jas dan berlian mengundang perhatian.

oleh Gilar Ramdhani pada 07 Mei 2021, 15:20 WIB
Hotman Paris Hutapea bersama Nadia Purwoko memasak di Studio Kreasi Sasa.

Liputan6.com, Jakarta Pengacara kondang dan ternama Indonesia, Hotman Paris Hutapea kembali mengejutkan publik. Bukan karena kasus-kasus hukum di pengadilan yang sedang ia ditangani, melainkan aksi Hotman paris yang memasak di Studio Kreasi Sasa.

Sasa Melezatkan bersama Chef Kong menantang Hotman Paris untuk membuat masakan dengan bahan-bahan yang telah disiapkan oleh Sasa. Menariknya, sejak awal Hotman tidak tahu harus masak apa? Dia baru mengetahui ketika berada di studio kreasi Sasa. 

 

Bahan-bahan untuk memasak Kari Ayam Ala Hotman Paris dengan Sasa.

Begitu Chef Kong datang dan menunjukkan bahan-bahannya, Hotman yang didamping Nadia Purwoko pun terpukau dengan kotak yang berisi bahan-bahan masakan dan banyaknya produk-produk Sasa. Selesai melihat bahan-bahan, Hotman pun mantap menerima tantangan Sasa dan Chef Kong.


Masak Kari Ayam ala Hotman Paris

Hotman Paris Hutapea bersama Nadia Purwoko memasak di Studio Kreasi Sasa.

Dengan bahan utama daging ayam dan bumbu opor dari Sasa, Hotman Paris pun memilih untuk memasak Kari Ayam.

"Kari Ayam ala Hotman pakai bumbu opor Sasa," kata Hotman Paris.

Menariknya dari aksi Hotman paris memasak di studio kreasi sasa adalah Hotman sama sekali tidak berganti pakaian khusus memasak lho. Dia tetap tampil necis dan elegan dengan jas merah marunnya yang mewah dan perhiasan penuh berlian yang melekat di jari-jari tangannya. Ditambah lagi jam tangan berlapis emas. 

Melihat penampilan Hotman, Nadia pun mengingatkan Hotman untuk berhati-hati agar tidak kecipratan minyak dan bahan masakan lainnya. Mendengar hal itu, Hotman mengatakan ke Nadia takut berliannya masuk ke dalam masakan.

"Jas gua kemahalan dan yang saya takut berlian gua masuk ke dalam," kata Hotman.

Sembari memasukkan satu persatu bahan dan bumbu masakan ke dalam wajan, Hotman menegaskan kalau dirinya juga bisa memasak.

"Siapa bilang Hotman tidak bisa masak? Menaklukkan pengacara internasional sudah banyak, ini cuma dapur doang?" seloroh Hotman.

"Lama-lama Hotman jadi Chef nih. Ada gak hotel yang bisa menampung Hotman, saya sebagai pengacara 500 dolar per jam," ucapnya.

Selama sesi memasak, Hotman pun sesekali menunjukkan berlian yang melekat di jari-jarinya, sembari memuji harumnya masakannya dan bercerita panjang lebar tentang keinginannya menjadi chef bila pensiun sebagai pengacara.

"Gua kalau sudah pensiun, gua akan jadi chef lah di Bali. Ternyata nikmat hidup kalau begini, tidak stres," kata Hotman.

Setelah memasak beberapa menit, akhirnya Kari Ayam ala Hotman Paris pun bisa disajikan.


Hasil Masakan Kari Ayam ala Hotman Paris

Hotman Paris Hutapea bersama Nadia Purwoko memasak di Studio Kreasi Sasa.

Masakan Hotman Paris ternyata tidak hanya dinilai oleh Chef Kong lho, melainkan dicicipi secara langsung oleh CEO PT. Inti Sasa, Rudolf Tjandra.

""Hmmm...benar-benar enak sekali, ternyata bukan cuma jago di pengadilan, tapi lo juga jago dalam hal masak. Luar biasa," ujar Rudolf Tjandra.

 

Masak Kari Ayam ala Hotman Paris

Sebagai juri pertama yang mencicipi masakan Hotman Paris, Chef Kong juga mengakui kalau Hotman Paris juga jago masak.

"Saya menyatakan Bang Hotman ternyata bukan sekadar jago di pengadilan, tapi juga jago di dapur," Chef Kong.

Mendengar testimoni dari Chef Kong dan Rudolf Tjandra, Hotman Paris pun merasa bahagia dengan hasil masakannya.

"Terbuktikan siapapun yang masak, apapun yang dimasak, kuncinya adalah bumbunya. Dan bumbu kesukaan Hotman adalah Sasa.

Selengkapnya melihat aksi Hotman Paris memasak Kari Ayam simak di video ini. 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya