Liputan6.com, Jakarta - Lebaran menjadi momen yang sangat dinanti-nanti umat muslim setelah menjalani puasa satu bulan penuh.
Untuk merayakan hari kemenangan ini, di momen lebaran biasaya menjadi ajang kumpul keluarga sambil mencicipi hidangan khas lebaran.
Namun selain itu, berkumpul bersama keluarga terkadang menjadi momen mereka untuk menanyakan hal personal, apalagi bagi para single.
Baca Juga
Advertisement
Artikel tentang tujuh jawaban super kocak ditanya kapan nikah saat lebaran menjadi yang terpopuler di kanal Citizen6-Liputan6.com. Disusul dengan artikel tentang tiga warna terbaik yang cocok dipakai oleh zodiak Cancer.
Sementara itu artikel ketiga terpopuler tentang enam meme kocak kue lebaran, bikin laper sekaligus ngakak.
Berikut Top 3 Citizen6:
1. 7 Jawaban Super Kocak Ditanya Kapan Nikah Saat Lebaran
Pertanyaan kapan nikah tentu sering terlontar dan membuat Anda malas dan bingung untuk menjawabnya.
Untuk itu, warganet di lini masa Twitter berbagi twit jawaban seperti apa yang harus Anda lontarkan ketika ditanya kapan nikah saat lebaran.
2. 3 Warna Terbaik yang Cocok Dipakai oleh Zodiak Cancer
Setiap zodiak memiliki warna tertentu yang cocok digunakan pada kegiatan sehari-hari. Bagi Cancer, menggunakan warna terbaik mereka adalah cara yang tepat agar merasa diberdayakan.
Warna tersebut akan menjadi kekuatan bagi zodiak Cancer. Sebab, dapat mempengaruhi mereka dalam bertindak atau merasakan sesuatu. Sebagai sosok yang cenderung sensitif, mereka harus menjaga rasa percaya diri.
Salah satu caranya yaitu dengan memakai sesuatu dengan warna terbaik mereka. Cancer adalah zodiak yang memiliki unsur air. Sehingga warna-warna yang berkaitan dengan air, seperti biru atau hijau bisa sangat cocok bagi mereka.
Advertisement
3. 6 Meme Kocak Kue Lebaran, Bikin Laper Sekaligus Ngakak
Hari Raya Idul Fitri menjadi momen yang dinantikan seluruh umat muslim di Tanah Air. Tak sedikit masyarakat yang telah sibuk mempersiapkan perlengkapan yang dibutuhkan untuk merayakan Lebaran.
Mulai dari baju Lebaran, menu khas Lebaran hingga kue Lebaran yang wajib ada di meja. Namun, saat menyantap kue Lebaran tak sedikit orang yang mengalami hal kocak.
Kejadian tersebut menginspirasi munculnya meme-meme lucu. Dirangkum dari berbagai sumber, berikut deretan meme lucu kue lebaran yang bakal bikin kamu ngakak.