Polresta Sidoarjo Gencarkan Patroli di Kerumunan saat Libur Lebaran 2021

Hal itu dilakukan sebagai bentuk antisipasi terjadinya kerumunan masyarakat di saat libur Lebaran Idul Fitri.

oleh Liputan6.com diperbarui 17 Mei 2021, 05:21 WIB
Kepala Kepolisian Resor Kota Sidoarjo Jawa Timur Kombes Pol Sumardji mengatakan, selama masa pemberlakuan PSBB, aparat Polresta Sidoarjo akan fokus pada upaya menciptakan rasa aman. (Liputan6.com/ Ist)

Liputan6.com, Sidoarjo - Petugas Polresta Sidoarjo meningkatkan patroli di lokasi kerumunan massa saat pelaksanaan libur lebaran demi mencegah penyebaran virus corona atau COVID-19. 

Kepala Kepolisian Resor Kota Sidoarjo Jawa Timur Komisaris Besar Polisi Sumardji mengatakan Polresta Sidoarjo serta jajaran menggiatkan patroli kamtibmas dengan sasaran tempat wisata, mall, pasar, stasiun maupun tempat ibadah.

"Hal itu dilakukan sebagai bentuk antisipasi terjadinya kerumunan masyarakat di saat libur Lebaran Idul Fitri," katanya di Sidoarjo, Sabtu, 15 Mei 2021, dilansir dari Antara.

Ia mengatakan peningkatan patroli tersebut bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.

"Kehadiran personel Polresta Sidoarjo dan jajaran ini juga untuk mengingatkan masyarakat bahwa pandemi COVID-19 masih ada," katanya.

 

Saksikan Video Menarik Berikut Ini


Edukasi Prokes

Warga saat berlibur di salah satu mal di Jakarta, Sabtu (15/5/2021). Libur Lebaran dimanfaatkan sebagian warga Jakarta yang tidak dibolehkan mudik untuk berekreasi ke mal. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Mengenai penanganan masalah COVID-19, ia menambahkan berbagai edukasi diberikan, seperti imbauan tidak berkerumun, wajib memakai masker, tidak melakukan perjalanan luar kota hingga penerapan disiplin protokol kesehatan lainnya.

"Melalui pendekatan secara profesional dan humanis, kami turunkan personel ke tempat-tempat yang dapat menimbulkan kerumunan. Tujuannya untuk mengedukasi warga agar selalu patuhi protokol kesehatan," ujar Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Sumardji.

Di sisi lain, pelaksanaan patroli dan juga memberikan edukasi dilakukan oleh anggota Polsek Candi Bripka Heri, Bripka Arifin dan Bripka Budi dengan sasaran dari patroli di Pasar Larangan, kolam renang Embun Jati dan kolam-kolam pemancingan yang ada di wilayah Candi.

"Patroli yang kami lakukan bertujuan menghimbau masyarakat dan para pengunjung untuk tetap menjaga protokol kesehatan dan melakukan pengamatan atau pengawasan antisipasi kejahatan di tengah masyarakat, terpantau semua sudah mentaati peraturan dan tidak ada kejadian menonjol yang terjadi," kata Bripka Budi.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya