Enno Lerian Kagumi Kecantikan Nagita Slavina: Sampai Enggak Kedip Aku Lihatnya

Kecantikan Nagita Slavina bikin kagum Enno Lerian.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 17 Mei 2021, 11:40 WIB
[Foto: Instagram Enno Lerian]

Liputan6.com, Jakarta - Enno Lerian baru-baru ini bertemu Nagita Slavina. Wanita berhijab ini membagikan momen kebersamaannya dengan ibunda Rafathar Malik Ahmad itu di akun Instagram pribadinya.

Dalam keterangannya, mantan artis cilik ini mengungkap rasa kagum pada paras istri Raffi Ahmad. Menurutnya, Nagita Slavina memiliki kecantikan yang mengagumkan.

"Cantik ya?? Iya cantik banget sampe bengong aku liatnya," tulis pelantun lagu "Du Di Dam" sebagai keterangan foto, pada Sabtu (15/5/2021).


Pose

[Foto: Instagram Enno Lerian]

Bersama keterangan itu, Enno Lerian mengunggah foto dirinya dan Nagita yang sedang berpose di depan kamera. Keduanya memamerkan senyuman.

Warganet setuju dengan pendapat Enno Lerian. Mereka mengakui, Nagita Slavina memiliki wajah yang sangat cantik, sama halnya dengan Enno Lerian.


Respons

Nagita Slavina, selama ini selalu terlihat degan gayanya yang simple dan sederhana. Namun siapa sangka jika barang-barang yang menempel di tubuhnya itu original dan memiliki harga yang mahal. (Adrian Putra/Bintang.com)

"Eno jg cantik qo dulu penyanyi cilik idola aq sampe aq beli kasetny yg dudidudidam," kata salah satu warganet di kolom komentar.

"Sama cantiknya .. cantik semua," kata warganet lain.

"Byk bgt yg bilang mba gigi asli nya cantik bgt," warganet lain menimpali.


Harga Tas Nagita

Sementara itu, harga tas yang dikenakan Nagita dalam foto tersebut juga jadi sorotan. Tas bermerk Hermes itu memiliki harga yang fantastis.

"#NagitaSlavina wearing #Hermes 'Constance Long To Go Wallet' from hermes.com $5,100 / 72.800.000 IDR," kata pengelola akun fashion_nagitaslavina.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya