Liputan6.com, Jakarta - Kontes kecantikan sejagat Miss Universe 2020 akhirnya dimulai. Sebelum melangkah ke momen penganugerahan, Miss Universe 2020 terlebih dahulu mengumumkan kontestan yang berhasil masuk ke Top 21, termasuk perwakilan Indonesia, Ayu Maulida Putri.
Nama Indonesia dengan lantang diteriakkan oleh pembawa acara di panggung grand final Miss Universe 2020. Adapun perhelatan Miss Universe ke-69 ini berlangsung di Seminole Hard Rock Hotel and Casino, Hollywood, Florida pada Minggu, 16 Mei 2021, pukul 20.00 waktu setempat.
Baca Juga
Advertisement
Saat itu pula, Ayu Maulida berjalan ke depan panggung dengan senyum yang semringah sembari mencakupkan tangan ungkapan syukur dan terima kasih. Indonesia dipanggil pada urutan ke-10 setelah kontestan Miss Universe Amerika Serikat Asya Branch.
Video kegiatan Ayuma, begitu ia akrab disapa, terlihat diputar. Menampilkan ia dalam balutan busana Bali dan terlibat dalam aktivitas di organisasi nonprofit, Senyum Desa Indonesia.
Sementara, di panggung Miss Universe 2020, Ayu Maulida tampil dalam balutan two-piece outfit warna hijau yang berkilau. Rambut panjangnya dibiarkan tergerai indah dan disempurnakan dengan polesan makeup flawless.
Miss Universe 2020 dibuka dengan para kontestan yang dibalut gaun penuh warna bernari dan bergerak lincah. Setelah itu, kedua pembawa acara, yakni Mario Lopez dan Olivia Culpo menyapa dan membuka acara.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Daftar Top 21 Miss Universe 2020
Miss Universe Kolombia
Miss Universe Peru
Miss Universe Australia
Miss Universe Prancis
Miss Universe Myanmar
Miss Universe Jamaika
Miss Universe Meksiko
Miss Universe Republik Dominika
Miss Universe Amerika Serikat
Miss Universe Indonesia
Miss Universe Argentina
Miss Universe India
Miss Universe Curacao
Miss Universe Puerto Riko
Miss Universe Filipina
Miss Universe Brazill
Miss Universe Inggris Raya
Miss Universe Nikaragua
Miss Universe Thailand
Miss Universe Kosta Rika
Miss Universe Vietnam
Baca Juga
Advertisement