Krisdayanti Sebut Aurel Hermansyah Tak Perlu Kuret, Ini Alasannya

Sebagai ibu kandung, Krisdayanti pun menjelaskan bahwa putrinya Aurel hermansyah dan Atta tidak perlu khawatir karena kondisi mereka subur.

oleh Liputan6.com diperbarui 20 Mei 2021, 04:10 WIB
Krisdayanti dan Yuni Shara jenguk Aurel Hermansyah (Sumber: Instagram/attahalilintar)

Liputan6.com, Jakarta Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar harus sedikit bersabar untuk memiliki momongan. Pasalnya, baru-baru ini diketahui kalau putri Anang Hermansyah dan Krisdayanti itu baru saja mengalami keguguran.

Sebagai ibu kandung, Krisdayanti pun menjelaskan bahwa Aurel dan Atta tidak perlu khawatir karena kondisi mereka subur. Pelantun lagu Menghitung Hari ini juga menyebut keguguran yang dialami putri sulungnya itu bukanlah hal yang begitu mengkhawatirkan.

"Anak-anak ini calon orangtua muda jadi udah excited, tapi saya bilang jangan khawatir karena mereka ini sama-sama pasangan yang subur dan sehat, kapan aja mulai planning itu bisa," ungkap Krisdayanti saat ditemui di kediamannya kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (19/5).

Perihal putrinya yang alami keguguran, Krisdayanti juga menjelaskan kalau Aurel tak menjalani operasi kuret. Ia juga yakin kalau dalam waktu dekat keduanya bisa dipercaya Tuhan lagi untuk memiliki momongan. 

 

Simak Video Berikut Ini:


Tak dikuret

"Jadi kalau orang bicara tentang keguguran, itu kan harus dikuret, ini tidak peru karena ini janin yang belum kuat, bukan yang sangat mengkhawatirkan. Nggak usah khawatir karena secara DNA dan genetik sehat semua, mereka inshaallah dipercaya tuhan untuk bisa hamil lagi," lanjutnya.

Selain itu, Krisdayanti juga mengatakan bahwa salah satu penyebab lemahnya kandungan Aurel karena terlalu capek. Meski baik Aurel maupun Atta sudah ikhlas akan hal tersebut, tentu keduanya tetap merasa sedih. 

"Jadi kemarin euforia pernikahan (pengantin baru) sampai honeymoon dan lain-lain itu yang membuat dia capek. Ya kalau ikhlas iya, tapi namanya ikhlas Aurel liat suaminya sedih ikutan sedih nangis, wajar," ujarnya.

 

(Kapanlagi.com)


Infografis Awas Lonjakan Covid-19 Libur Lebaran

Infografis Awas Lonjakan Covid-19 Libur Lebaran (Liputan6.com/Triyasni)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya