Real Madrid Pilih Allegri Ketimbang Antonio Conte

Massimiliano Allegri dikabarkan punya kans lebih besar menjadi pengganti Zinedine Zidane di Real Madrid. Allegri lebih berpeluang daripada Antonio Conte yang baru berpisah dengan Inter Milan.

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 27 Mei 2021, 23:15 WIB
Massimiliano Allegri datang ke Juventus pada tahun 2014, Allegri datang menggantikan Antonio Conte yang pada saat itu memutuskan pergi dari Turin untuk menuju Chelsea. (AFP/Isabella Bonotto)

Liputan6.com, Madrid - Massimiliano Allegri dikabarkan punya kans lebih besar menjadi pengganti Zinedine Zidane di Real Madrid. Allegri lebih berpeluang daripada Antonio Conte yang baru berpisah dengan Inter Milan.

Seperti dikutip Football Italia, manajemen Real Madrid memasukkan tiga nama pengganti Zidane. Ketiga nama tersebut adalah Allegri, Conte, dan mantan bomber Real Madrid, Raul Gonzalez.

Namun Allegri tampaknya lebih berpeluang. Pasalnya, Allegri pernah ditaksir Real Madrid saat masih menukangi Juventus.

Sayangnya, Allegri waktu itu lebih memilih bertahan. Kini, Allegri tampaknya mulai berubah pikiran.

Zidane sendiri kabarnya sudah menyatakan niatan hengkang kepada internal Real Madrid. Pelatih asal Prancis itu rumornya merasa jenuh dengan jabatannya.

 

Saksikan Video Real Madrid di Bawah Ini


Menyeberang ke Juventus

Zinedine Zidane. Manajer tim Real madrid, Zinedine Zidane tidak pernah menang saat menghadapi Thomas Tuchel dengan 3 tim berbeda, Borussia Dortmund, PSG dan Chelsea dengan rincian 4 kali imbang dan 2 kali kalah. (AFP/Glyn Kirk)

Namun demikian, Zidane tak akan rehat dari lapangan hijau. Beberapa media Eropa menyebut Zidane ingin hijrah ke Italia untuk melatih Juventus.

Kebetulan, manajemen Juventus rumornya sedang mempertimbangkan memecat Andrea Pirlo. Ia dianggap tidak berhasil kendati mempersembahkan Coppa Italia dan Piala Super Italia musim ini.

 


Statistik Allegri di Juventus

Pertandingan: 271

Menang: 191

Imbang: 43

Kalah 37

Trofi

Liga Italia : 5

Coppa Italia: 4

Piala Super Italia: 2

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya