Clint Eastwood Ulang Tahun ke-91, Ini 6 Mahakarya Sang Maestro Peraih 4 Piala Oscar

Tua-tua keladi, makin tua makin jadi. Di usia ke-91, Clint Eastwood masih aktif di lokasi syuting. Berikut enam film terbaik karya sang seniman.

oleh Wayan Diananto diperbarui 31 Mei 2021, 16:40 WIB
Clint Eastwood dalam The Mule. (Foto: Dok. Malpaso Productions/ Warner Bros. Pictures)

Liputan6.com, Jakarta Clint Eastwood merayakan ulang tahun pada Senin (31/5/2021). Tak main-main, salah satu legenda hidup Hollywood ini kini berusia 91 tahun. Kepala sembilan tak membuatnya setop berkarya.

Tahun ini, seniman peraih empat Piala Oscar itu menyelesaikan film terbaru, Cry Macho yang menanti jadwal rilis. Clint Eastwood telah membintangi 72 film, serial, dan miniseri serta menyutradarai lebih dari 40 film.

Memperingati ulang tahunnya, Showbiz Liputan6.com mengajak Anda menapaki 6 film terbaik yang disutradarai Clint Eastwood. Silakan tonton lagi dan rasakan kebesaran Sang Maestro.


1. Bird (1988)

Poster film Bird. (Foto: Dok. Malpaso Productions/ Warner Bros. Pictures)

Ini bukan debut Clint Eastwood sebagai sineas mengingat kali pertama ia menjadi sutradara pada 1971 lewat film Play Misty For Me. Bird karya ke-16 Clint Eastwood dan panen pujian para kritikus.

Bird adalah biopic saksofonis Charlie Parker yang dimainkan dengan gemilang oleh Forest Withaker. Lewat Bird, Clint meraih Golden Globe pertama sebagai Sutradara Terbaik. Bird menang Piala Oscar Tata Suara Terbaik.


2. Unforgiven (1991)

Poster film Unforgiven. (Foto: Dok. Malpaso Productions/ Warner Bros. Pictures)

Tiga tahun setelahnya menjadi puncak kejayaan Clint Eastwood. Unforgiven yang dibintangi, disutradarai, dan diproduksinya diganjar sembilan nominasi Oscar dan menang empat untuk Pemeran Pendukung Pria Terbaik, Penyunting Gambar, Sutradara, dan Film Terbaik.

Diperkuat Morgan Freeman dan Gene Hackman, Unforgiven yang berdurasi 131 menit dianggap kritikus sebagai masterpiece Clint Eastwood. Selain diakui Oscars, film ini mengeruk laba 159 juta dolar AS atau sekitar 2,2 triliun rupiah. Fantastis pada eranya.


3. Mystic River (2003)

Poster film Mystic River. (Foto: Dok. Malpaso Productions/ Warner Bros. Pictures)

Clint Eastwood mumpuni memoles beragam genre. Setelah biografi dan western, ia menjajal peruntungan di genre thriller kriminal dalam Mystic River yang diangkat dari novel berjudul sama karya Dennis Lehane. Yang ini pun banjir pujian dan diganjar enam nominasi Oscar.

Mystic River mengisahkan tiga anak laki-laki Irlandia-Amerika yakni Jimmy Markum (Sean Penn), Sean Devine (Kevin Bacon), dan Dave Boyle (Tim Robbins) yang bermain hoki di Boston pada 1975. Dave diculik dua pria lalu mengalami pelecehan seksual selama disekap.


4. Million Dollar Baby (2004)

Poster film Million Dollar Baby. (Foto: Dok. Malpaso Productions/ Warner Bros. Pictures)

Sukses mengantar Sean Penn dan Tim Robbins meraih Piala Oscar dalam Mystic River, Clint Eastwood kembali berulah di bursa Oscars lewat Million Dollar Baby yang dibintanginya bersama Hillary Swank dan Morgan Freeman. Film ini meraih Best Picture Oscars 2005.

Million Dollar Baby mengalahkan kandidat terkuat, The Aviator karya Martin Scorsese. Tak berlaga di BAFTA dan kalah di Golden Globes serta SAG Awards, ia jadi Film Terbaik berbekal kemenangan di Pemeran Utama Wanita, Pemeran Pendukung Pria, dan Sutradara Terbaik.

 


5. Letters From Iwo Jima (2006)

Poster film Letters From Iwo Jima. (Foto: Dok. Malpaso Productions/ Paramount Pictures)

Pada 2006, Clint Eastwood menggarap film perang Jepang versus AS di Iwo Jima yang meletus pada 1944, yang dituturkan dalam dua perspektif. Pertama, dari sudut pandang Negeri Sakura berjudul Letters Fron Iwo Jima. Kedua, versi AS dalam Flags of Our Fathers.

Syuting dilakukan secara back to back. Hebatnya, kedua film ini punya kualitas berimbang dan beroleh pengakuan komite Oscars. Letters From Iwo Jima meraih empat nominasi Oscar termasuk Film Terbaik. Ia menang di kategori Sunting Suara Terbaik.


6. American Sniper (2014)

American Sniper. (Foto: Dok. Malpaso Productions/ Warner Bros. Pictures)

Untuk kali kesekian, Clint Eastwood membuktikan bahwa kualitas dan unsur komersial bisa dikawinkan. American Sniper difilmkan berdasarkan buku atuobiografi penembak jitu, Chris Kyle yang menghebohkan pada 2012. Dalam film, Chris Kyle diperankan Bradley Cooper.

Diproduksi dengan biaya 59 juta dolar AS, film ini meraih laba 547 juta dolar AS (7,8 triliun rupiah). Daya tarik film ini, yakni elemen teknis yang menyedot penonton masuk ke medan perang Irak. Bradley Cooper pun menaikkan bobot lebih dari 20 kg demi mendalami peran.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya