Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi menjadi Inspektur Upacara (Irup) peringatan Hari Lahir Pancasila, Selasa (1/6/2021). Adapun peringatan upacara kali ini digelar secara virtual dikarenakan situasi pandemi Covid-19.
Berdasarkan pantauan Liputan6.com dari Youtube Sekretariat Presiden, upacara Hari Lahir Pancasila dimulai sekitar pukul 07.50 WIB di halaman Gedung Pancasila Kementerian Luar Negeri. Sementara itu, Jokowi menjadi Irup dari Istana Kepresidenan Bogor Jawa Barat.
Advertisement
Jokowi tampak mengenakan baju adat dari Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan. Baju adat dengan jas tutup bewarna hitam dengan ornamen emas serta kain tenun bewarna hijau sebagai penutup kepala itu juga pernah dipakai Jokowi pada HUT Kemerdekaan ke-72 RI.
Upacara ini dihadiri oleh Wakil Presiden Ma'ruf Amin, Presiden ke-5 RI yang juga Ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Megawati Soekrnoputri, serta para menteri kabinet Indonesia Maju secara daring. Kemudian, adapula Ketua Mahkamah Konstitusi dan Ketua Mahkamah Agung yang hadir secara virtual.
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Hari Libur Nasional
Dalam upacara kali ini, Ketua MPR RI Bambang Soesatyo membacakan teks Pancasila. Sementara itu, Ketua DPR RI Puan Maharani membacakan teks UUD 1945 dari ruang kerja Pimpinan DPR. Selain itu, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan dan Kebudayaan Muhadjir Effendy membaca do'a.
Seperti diketahui, tanggal 1 Juni resmi ditetapkan sebagai hari libur nasional Lahirnya Pancasila melalui Keputusan Presiden Nomor 24 Tahun 2016 Presiden Joko Widodo. Jokowi menyampaikan keputusan ini melalui pidato pada peringatan Pidato Bung Karno 1 Juni 1945 di Gedung Merdeka, Bandung pada 1 Juni 2016.
Advertisement