Timnas Indonesia Kalah dari Vietnam, Ketum PSSI Minta Bangkit Melawan Uni Emirat Arab

Usai kalah 0-4 dari Vietnam, Timnas Indonesia aan menghadapi tuan rumah Uni Emirat Arab pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2022, Jumat, 11 Juni.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 08 Jun 2021, 06:30 WIB
Gelandang Timnas Indonesia, Syahrian Abimanyu menguasai bola. Pada laga ini, Skuad Garuda kalah 0-4 dari Vietnam. (Istimewa)

Liputan6.com, Jakarta - Timnas Indonesia kalah telak dari Vietnam dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022. Skuat Garuda menyerah 0-4 di Stadion Al Maktoum, Dubai, Uni Emirat Arab, Senin, 7 Juni.

Di babak pertama, Timnas Indonesia dan Vietnam bermain imbang tanpa gol. Namun di babak kedua, Vietnam mencetak empat gol.

Keempat gol tersebut dicetak Nguyen Tien Linh di menit ke-51, Nguyen Quang Hai 62', Nguyen Cong Phuong 67', dan Vu Van Thanh 74.

Terkait hasil ini, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan tetap memberikan semangat kepada para pemain dan ofisial Timnas Indonesia. Dia mengatakan pemain telah berjuang tapi Vietnam bermain lebih baik dan akhirnya keluar sebagai pemenang.

"Kekalahan ini harus dievaluasi oleh tim pelatih dan dijadikan pelajaran agar pada laga selanjutnya dapat meraih hasil positif. Pemain harus tetap fokus, disiplin dan bangkit di laga terakhir melawan Uni Emirat Arab nanti," kata Iriawan seperti dikutip dari situs PSSI.

 

Saksikan Video Timnas Indonesia di Bawah Ini


Juru kunci

Timnas Indonesia (putih) saat menghadapi Vietnam dalam laga Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia di Stadion Al Maktoum, Dubai, Uni Emirat Arab, Selasa (8/6/2021) dini hari WIB. Timnas Indonesia kalah telak 0-4. (Dok. PSSI)

Dengan hasil ini Timnas Indonesia masih menjadi juru kunci di Grup G. Skuat Garuda baru mendapat satu poin.

Seperti diketahui, pada enam laga sebelumnya, Evan Dimas dan kolega mengalami lima kekalahan dan sekali imbang.


Lawan berat

Kedudukan imbang 2-2 ini tak berubah hingga peluit panjang akhir pertandingan berbunyi. Skor imbang ini membawa Indonesia memperoleh angka pertamanya di Grup pada ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022. Selanjutnya Timnas Garuda akan berhadapan melawan Vietnam, Senin (7/6/2021). (Foto: Dok. PSSI)

Selanjutnya, Indonesia akan menghadapi tuan rumah Uni Emirat Arab (UEA). Laga ini akan dimainkan di Stadion Zabeel, Dubai, Jumat, 11 Juni pukul 20.45 waktu setempat.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya