7 Cara Membuat Teras Jadi Spot Bersantai yang Nyaman

Anda dapat menambahkan furnitur hingga memperhatikan penempatan barang untuk menciptakan suasana nyaman di teras.

oleh Liputan6.com diperbarui 11 Jun 2021, 05:03 WIB
Ilustrasi Teras. (Dok. Sonnie Hiles/Unsplash)

Liputan6.com, Jakarta - Teras menjadi spot bagi banyak orang mendapatkan kenyamanan dengan sering bersantai di sana. Walaupun teras berukuran kecil, tak ada salahnya untuk menambahkan dekorasi.

Cara itu membuat teras menjadi ruang outdoor Anda yang nyaman dan bikin betah. Mendekorasi teras dapat menjadi kegiatan yang seru dan menyenangkan bagi Anda dan keluarga di tengah kebosanan akibat pandemi.

Anda bisa memanfaatkan teras sebagai tempat bersantai menikmati udara pagi yang sejuk sambil berjemur. Lantas, bagaimana cara mendekor teras menjadi ruang yang nyaman? Simak rangkuman selengkapnya dilansir dari PinkVilla pada Selasa, 8 Juni 2021.

1. Pilih Tempat

Temukan tempat yang tepat di teras Anda. Coba pilih di mana anda ingin membuat zona bersantai itu. Disarankan untuk memilih spot di sudut di mana ada cukup bayangan dan udara. Setelah memilih tempat, bersihkan dengan benar untuk membuatnya siap didekorasi.

2. Pilih Furnitur

Putuskan seberapa nyaman Anda ingin membuat terasnya. Apakah Anda ingin meletakkan beberapa sofa yang nyaman di dalamnya, tempat tidur kecil, beberapa kursi, atau meja kopi. Setelah mendapatkan jawaban apa yang Anda mau, bawa furnitur ke area tersebut dan mulailah menata sesuai keinginan anda.

3. Pilih Lampu yang Tepat

Lampu adalah bagian penting dari dekorasi apa pun untuk mencerahkan suatu ruang. Jadi, pilih lampu yang tepat untuk dekorasi, dan pasang untuk menghiasi tempat itu.

Anda dapat memilih lampu peri biasa, bohlam besar dengan kap lampu dan dudukan, perlengkapan dinding, scone dinding, dan lainnya. Ingatlah untuk membuat area teras tersebut cukup terang sehingga anda dapat melihat semuanya dengan nyaman bahkan dalam gelap.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:


4. Tanaman Hijau

Ilustrasi tanaman hias (unsplash.com/Margarita Terekhova)

Setelah Anda merapikan furnitur, langkah selanjutnya yaitu menghiasnya. Jika memilih tempat tidur, maka letakkan beberapa seprai polos dengan bantal dengan sarung bermotif di atasnya.

Bila meletakkan meja dan kursi, bawalah beberapa bantal dan taplak meja warna-warni, serta vas dengan beberapa bunga segar. Dan jika itu adalah sofa, maka Anda dapat meletakkan beberpa kain di atasnya untuk kesan yang elegan.

5. Hiasi Furnitur

Tanaman adalah bagian penting dalam dekorasi ketika Anda ingin membuat ruang yang menenangkan untuk bersantai di sana. Letakkanlah beberapa tanaman hias untuk memberikan sentuhan hijau pada ruangan. Pilihlah juga pot dengan bentuk yang menarik.


6. Lilin Aromaterapi

Ilustrasi Tenda di Teras. (Dok. Tatiana Syrikova/Pexels)

Untuk memberikan suasana yang nyaman dan hangat, letakkan beberapa lilin. Anda dapat memilih lilin beraroma dalam mencerahkan area tersebut. Pilihlah lilin aroma yang menenagkan. Ditemani aroma penghilang stres, anda dapat bersantai saat sore hari sambil membaca buku.

7. Tambahkan tenda kecil

Jika anda ingin dekorasi ekstra, menambahkan tenda adalah pilihan yang tepat. Letakkanlah tenda kecil di area tersebut agar anak-anak Anda memiliki waktu bermain di sana. (Jihan Karina Lasena)


3 Manfaat Tidur Cukup Cegah Risiko Penularan Covid-19

Infografis 3 Manfaat Tidur Cukup Cegah Risiko Penularan Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya