Drama di Transfer Barcelona, Emerson dan Memphis Depay Gabung Inter Milan dan Juventus?

Barcelona ingin jual Emerson ke Inter Milan, Juventus beri tawaran menggiurkan untuk Memphis Depay.

oleh Defri Saefullah diperbarui 11 Jun 2021, 09:00 WIB
Skor pertama dibuka oleh Memphis Depay pada menit ke-10. Depay sukses melesatkan bola dari titik putih setelah Denzel Dumfries dilanggar oleh Lasha Dvali. Tendangan yang mengarah ke pojok kanan bawah, tak mampu dibendung oleh Giorgi Loria. Belanda unggul 1-0. (Foto: AFP/Maurice Van Steen)

Liputan6.com, Barcelona- Barcelona dikabarkan berubah pikiran soal Emerson Royal yang sudah dibawa pulang dari Real Betis. Sepekan lalu, Barcelona membeli Royal 9 juta euro dari Betis.

Namun kini, Barcelona dikabarkan ingin mencari untung. Barcelona sedang mencoba negoisasi dengan Inter Milan soal kemungkinan transfer Emerson.

Seperti dilansir Skysport Italia, agen Emerson sudah bicara dengan Inter Milan. Kalau dilepas, tak hanya Barcelona yang dapatkan uang tapi Betis mendapatkan 20 persen.

Inter Milan rupanya ingin menjadikan Emerson sebagai pengganti Achraf Hakimi. Kabarnya bek asal Maroko itu siap hijrah ke PSG atau Chelsea.

Barcelona merasa posisi bek kanan masih aman. Sergino Dest masih tampil memukau untuk diandalkan musim depan.

 

Video Pilihan


Memphis Depay ke Juventus?

Penyerang Belanda, Memphis Depay, tampak kecewa usai ditaklukkan Turki pada laga kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Olimpiade Ataturk, Kamis (25/3/2021). Turki menang dengan skor 4-2. (Murad Sezer/Pool Photo via AP)

 

Selain Emerson, kabar mengejutkan juga datang dari transfer Memphis Depay. Juventus kabarnya berniat menikung Barcelona.

Barcelona awalnya yakin tak akan mengalami peristiwa seperti Giorgininio Wijnaldum. Gelandang asal Belanda itu memilih PSG di menit akhir.

Barcelona sudah bicara dengan agen Depay. Barca memastikan Depay jadi bagian penting tim dengan Ronald Koeman.

 


Tawaran Lebih Menggiurkan

Penyerang Belanda, Memphis Depay, berebut bola dengan bek Italia, Leonardo Bonucci, pada laga lanjutan UEFA Nations League di Atleti Azzurri d'Italia Stadium, Kamis (15/10/2020) dini hari WIB. Italia imbang 1-1 atas Belanda. (AFP/Marco Bertorello)

 

Juventus kabarnya memberi tawaran lebih menggiurkan untuk Depay. Selain Juventus, PSG juga pantau kondisi striker 27 tahun itu.

Barcelona sudah tawar Depay dengan kontrak tiga tahun. Barca memastikan tak akan perang harga dengan klub lain soal Depay, sama seperti yang terjadi dengan Wijnaldum.


Peringkat

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya