Liputan6.com, Jakarta Memasuki usia kehamilan 7 bulan, pedangdut Nella Kharisma menggelar upacara Tingkeban atau mitoni pada Sabtu (12/6/2021). Prosesi yang disebut juga dengan mitoni itu berlangsung dengan nuansa yang kental dengan adat Jawa.
Prosesi Tingkeban itu dihadiri oleh seniman kondang Solo seperti maestro dalang Ki Mantep Sudarsono dan musisi serta penyanyi Endah Laras. Tampak dari unggahannya, Endah Laras membagikan foto bersama Nella Kharisma dan Dory Harsa, tak lupa panjatan doa untuk Nella dan buah hati pun ia tulis pada caption.
Baca Juga
Advertisement
Untuk diketahui, upacara tingkeban atau mitoni merupakan salah satu tradisi daur kehidupan manusia dalam selametan kehamilan anak pertama yang menginjak usia kandungan tujuh bulan.
Upacara ini bertujuan untuk mendoakan bayi yang dikandung agar terlahir dengan normal, lancar, dan dijauhkan dari berbagai kekurangan dan mara bahaya.
Dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, berikut beberapa momen saat pedangdut Nella Kharisma menjalani prosesi/upacara Tingkeban, Minggu (13/6/2021).
1. Nella Kharisma tampak mengenakan kain kemben didampingi sang suami yang juga mengenakan beskap Solo.
Advertisement
2. Acara Tingkeban itu juga dihadiri oleh maestro dalang Ki Mantep Sudarsono.
3. Aura kecantikan Nella Kharisma makin terlihat ketika menjalani acara siraman.
Advertisement
4. Selain siraman, rangkaian upacara Tingkeban Nella Kharisma juga dilakukan brojolan.
5. Prosesi Tingkeban dilanjutkan dengan mbelah cengkir (membelah kelapa muda).
Advertisement
6. Lanjut dengan pantes-pantesan atau berganti kain jarik hingga tujuh kali.
7. Kenakan busana kebaya kutubaru lengkap dengan kain dan sanggul klasiknya, Nella Kharisma lanjut prosesi 'dodol dawet' atau berjualan dawet.
Advertisement